METRO SUMBAR

Bank Nagari Peduli, Pemkab Mentawai Terima Bantuan 1 Ton Beras

0
×

Bank Nagari Peduli, Pemkab Mentawai Terima Bantuan 1 Ton Beras

Sebarkan artikel ini

MENTAWAI, METRO
Bupati Kepulauan Mentawai, Yudas Sabaggalet menerima bantuan 1 ton beras dan berbagai jenis sembako dari Bank Nagari Cabang Tuapejat. Penyerahan bantuan berlangsung di aula media center Kantor Bupati Km 05, Rabu (13/5).

Yudas menyebutkan, bantuan beras dan sembako ini sebagai wujud Bank Nagari Peduli terhadap penanganan dampak sosial ekonomi akibat wabah corona virus disease (covid-19) di wilayah Kabupaten Mentawai.

“Bantuan beras dan sembako ini nantinya akan disalurkan ke masyarakat Mentawai yang terkena dampak Covid-19. Oleh karena itu, Pemkab Kepulauan Mentawai mengucapkan terima kasih kepada Bank Nagari selaku mitra yang turut serta dalam penanganan Covid-19 di daerah ini,” ucapnya.

Baca Juga  Tandatangani Perjanjian  Kinerja 2022, Bupati Tanah Datar Ingatkan Kepala OPD Hati-hati Gunakan Anggaran

Ia menambahkan, ucapan terima kasih juga kepada seluruh aktivis sosial serta relawan yang telah ikut bergerak dalam penanganan dampak Covid-19 di Kepulauan Mentawai sehingga dapat meringankan beban bersama.

“Seperti yang kita ketahui, Covid-19 adalah bencana dunia yang menjadi tanggung jawab bersama dalam menanganinya. Mari bersama-sama pemerintah bahu membahu hingga bencana ini usai,” ungkap Yudas.

Direktur Bank Nagari Cabang Mentawai, Eka Warisman Telambanua mengatakan, pihaknya menyerahkan 1 ton beras kepada Pemda Mentawai. Ia berharap bantuan ini dapat bermanfaat dan membantu meringankan beban masyarakat dalam menghadapi Covid-19.

Baca Juga  Irwanul Fuad Datuak Bosa jadi Wali Nagari Suayan, Pemilihan Lancar, Kaum Suku Koto Saiyo Gelar Syukuran

Sekda Pemkap Mentawai, Martinus yang menyaksikan penyerahan bantuan mengapresiasi Bank Nagari yang senantiasa membantu program pemerintah daerah Mentawai terutama dalam masa pandemi ini. “Saya mengucapkan terimakasih kepada Bank Nagari atas perhatiannya sangat besar di Kepulauan Mentawai, terutama dalam masa masa sulit akibat wabah Covid-19 ini. Tentu kami menerima dengan gembira, Semoga Bank Nagari semakin berkembang ke depan,” harapnya. (s)