10 pemain Liverpool menang comeback di markas Newcastle United. Dua gol Darwin Nunez memastikan kemenangan Merseyside Merah 2-1. Newcastle vs Liverpool tersaji di St James’ Park, Minggu (27/8) malam WIB. Tim tuan rumah memimpin lebih dulu lewat gol Anthony Gordon.
Virgil van Dijk diusir wasit jelang berakhirnya babak pertama. Liverpool harus bermain dengan 10 orang di sisa waktu yang ada.
Darwin Nunez menjadi penyelamat Liverpool di babak kedua. Bomber Uruguay itu mencetak dua gol dan membalikkan keadaan untuk tim tamu 2-1. The Reds menang atas Newcastle!
Kemenangan ini membawa Liverpool ke posisi 4 klasemen sementara Premier League dengan 7 poin. Newcastle melorot ke urutan 13 dengan 3 poin.
Peluang pertama didapat Newcastle pada menit ke-14. Bola tembakan on target Joelinton masih bisa diamankan Alisson Becker.
Liverpool hampir membuka skor dua menit berselang. Tusukan Luis Diaz ke kotak penalti diakhiri dengan tembakan yang ditepis keluar Nick Pope.
Newcastle memecah kebuntuan pada menit ke-25. Anthony Gordon sukses mencatatkan namanya di papan skor. Gol berawal dari blunder Trent Alexander-Arnold saat salah mengontrol bola operan Mohamed Salah. Bola lepas dan bisa direbut Gordon, sebelum menceploskannya ke gawang Liverpool. Newcastle memimpin 1-0.
Liverpool harus bermain dengan 10 pemain pada menit ke-28. Virgil van Dijk diusir wasit akibat pelanggarannya kepada Alexander Isak.
Newcastle nyaris menggandakan keunggulan pada menit ke-35 melalui sepakan on target Almiron. Alisson melakukan penyelamatan gemilang yang mencegah Liverpool dari kebobolan.
Tidak ada gol tambahan hingga memasuki jeda. Babak pertama ditutup dengan keunggulan Newcastle 1-0.
Tim tuan rumah terus menggempur pertahanan Liverpool selepas turun minum. Bola tembakan Gordon di menit ke-63 masih menyamping dari gawang.
Peluang emas didapat Almiron pada menit ke-75. Bola tendangannya membentur tiang gawang Liverpool.
Liverpool menyamakan kedudukan pada menit ke-80. Pemain pengganti, Darwin Nunez, yang menjadi pencetak golnya. Nunez memanfaatkan kesalahan Sven Botman dan sukses mengirim bola sepakan rendah yang menyusur masuk ke gawang Newcastle. Skor sama kuat 1-1.
Nunez mencetak gol keduanya di injury time. Bomber Uruguay itu sukses memaksimalkan umpan Salah menjadi gol melalui bola sepakan kerasnya. Liverpool menang 2-1!
Darwin Nunez menjadi pemain Liverpool kedua yang masuk dari bangku cadangan dan mencetak gol penyeimbang sekaligus gol kemenangan dalam laga Liga Inggris.
Pemain pertama Liverpool yang mencatatkan performa impresif itu adalah mark Walters pada 13 Desember 1992 dalam kemenangan kandang 2-1 atas Blackburn Rovers, menurut BBC.
Dwi gol Darwin Nunez juga mengantarkan Liverpool perkasa atas Newcastle. Kemenangan ini membuat The Reds tidak terkalahkan dari The Magpies dalam 14 pertandingan sejak 2015.
Liverpool mengemas 10 kemenangan dan 4 hasil imbang atas Newcastle, menurut catatan Squawka.
Hasil ini menjadi kemenangan kedua Liverpool di Liga Inggris musim ini. Menariknya, dua hasil tersebut tercipta saat anak asuh Jurgen Klopp bermain dengan 10 pemain.
Saat Liverpool menang 3-1 dari Bournemouth di Anfield (19/8), Mac Allister menerima kartu merah pada menit ke-53.
Kehilangan satu pemain nyatanya tak membuat anak asuh Jurgen Klopp kendor.
Mereka masih tetap bisa mencetak gol, dua laga adalah buktinya. Sebelum Darwin Nunez malam ini, Diogo Jota adalah pemain yang mencetak gol saat Liverpool bermain dengan 10 pemain.
Selain itu, Jurgen Klopp juga memiliki catatan menarik dari hasil pertandingan ini. Jurgen Klopp mencatatkan 11 kemenangan berturut-turut di Liga Inggris melawan Eddie Howe.
Catatan tersebut menjadi rekor kemenangan terlama dalam sejarah Liga Inggris yang diraih oleh seorang pelatih melawan pelatih tertentu, menurut Opta.
Bagi Newcastle, ini adalah kekalahan laga kandang pertama sejak dibesut oleh Eddie Howe pada November 2021 saat mereka mencetak gol lebih dulu.
Sebelum kekalahan ini, Newcastle berhasil memenangkan 17 pertandingan dan 5 hasil imbang. (*/rom)






