METRO SUMBAR

Bupati Pimpin Rapat Anugrah Parahita Ekapraya

0
×

Bupati Pimpin Rapat Anugrah Parahita Ekapraya

Sebarkan artikel ini
Bupati Pimpin Rapat Anugrah Parahita Ekapraya

PADANGPARIAMAN, METRO
Bupati Padangpariaman Suhatri Bur kemarin memimpin rapat koordinasi mengenai strategi percepatan Pengarusutamaan Gender (PUG) Kabupaten Padangpariaman terkait penilaian penghargaan anugrah parahita ekapraya tahun 2020 bersama kepala OPD yang ada diwilayah Pemerintahan Kabupaten Padangpariaman.

APE merupakan penghargaan yang diberikan kepada Kementrian/Lembaga dan Pemerintah Daerah yang dinilai berkomitmen dalam pencapaian dan perwujudan kesejahteraan Gender.

Penilaian APE tahun 2020 ditunda untuk tahun 2021 dikarenakan terhalang oleh pandemi Covid-19.

Bupati Padangpariaman Suhatri Bur mengatakan, bahwa OPD yang merupakan leading sektor dalam penilaian anugrah parahitaeEkapraya, untuk itu Suhatri Bur meminta kepada kepala OPD untuk selalu berkomitmen dalam pencapaian kesetaraan gender di Kabupaten Padangpariaman.

“Kita harus selalu menjaga komitmen dalam hal ini,kesetaraan gender sangatlah penting untuk kesejahteraan masyarakat kita,” ujar Suhari Bur mengakhiri. (efa)