LIMAPULUH KOTA, METRO–Warga Jorong Koto Tangah, Nagari Lubuak Batingkok, Kecamatan Harau, Kabupaten Lima Puluh Kota, di kagetkan dengan munculnya bunga bangkai di pekarangan rumah warga pada awal pekan lalu. Dan saat ini bunga bangkai itu sudah mulai melar. Santak jadi tontonan warga sekitar.
Mengantisipasi rusaknya bunga yang saat ini mencapai tinggi sekitar 50 Centimeter tersebut, pemilik Rumah bernama Era Gusni (45) memasang jaring disekitar bunga berwarna ungu tua itu.
Menurut Era, bunga Bangkai itu secara tidak sengaja ditemukan oleh anak perempuannya bernama Aisyah yang hendak membersihkan halaman rumah bagian samping. Karena merasa janggal dengan bentuk bunga yang awalnya menyerupai es krim itu, Aisyah melaporkan penemuan bunga itu kepada orangtuanya.
Sama seperti sang putri, Era Gusni awalnya juga tidak mengetahui bahwa itu adalah bunga bangkai, wanita yang membuka usaha Laundry itu mendug itu adalah tanaman jenis Porang.
“Semula anak saya hendak membersihkan rumput di halaman rumah, namun ia terkejut saat melihat bunga yang menyerupai es krim. Ia selanjutnya melaporkan penemuan bunga itu kepada saya, saya semula menduga bunga tersebut adalah tanaman jenis Porang, namun belakangan saya ketahui itu adalah bunga bangkai,” jelas Era Gusni, Kamis (1/2).
Ibu dua anak itu juga menambahkan, adanya berita penemuan bunga bangkai itu dengan cepat menyebar ke masyarakat, sehingga dengan cepat banyak masyarakat berdatangan untuk melihat dari dekat bunga yang terbilang langka itu. Bahkan untuk antisipasi bunga rusak, Era memasang jaring pengaman.
“Penemuan bunga bangkai yang terbilang langka itu dengan cepat menyebar ke tengah-tengah masyarakat, sehingga mereka berdatangan untuk melihat dari dekat. Untuk antisipasi kerusakan, terpaksa diberi jaring pengaman,” jelasnya.
Sementara dari pantauan di lokasi penemuan bunga itu, puluhan masyarakat dari berbagai tempat berdatangan untuk melihat dari dekat bunga bangkai tersebut. Bunga tersebut juga mulai mengeluarkan bau tak sedap (bangkai) sehingga masyarakat yang datang terpaksa menutup hidung. Selain itu, lalat juga terlihat beterbangan di bagian atas bunga bangkai. (uus)






