BERITA UTAMA

Sayat Tangan Dengan Pisau, Mahasiswi Dilarikan ke Rumah Sakit

0
×

Sayat Tangan Dengan Pisau, Mahasiswi Dilarikan ke Rumah Sakit

Sebarkan artikel ini

PADANG, METRO – Entah setan apa yang merasuki pikiran mahasiswi bernama Hanes Fajri Hansyah (19) ini. Begitu nekatnya ingin menghabisi nyawa sendiri dengan cara menyayat urat nadi tangannya di kamar kos, di Jalan Tapakis, No 3, RT 001, RW 007, Kelurahan Jati Baru, Kecamatan Padang Timur. Senin (9/12) sekitar pukul 07.45 WIB.
Beruntung kakak korban cepat mengetahui kejadian itu. Sehingga, korban yang darahnya masih mengalir langsung dilarikan kerumah sakit untuk mendapatkan pertolongan medis.
Menurut keterangan pengelola kos, Nining Safitri (28), selama ini, Hanes Fajri Hansyah tinggal bersama kakaknya di kosan miliknya itu. Namun dia mengaku tidak mengetahui apa sebenarnya masalah Hanes hingga ia nekat ingin bunuh diri.
Katanya, korban ditemukan pertama kali oleh kakak korban sekitar pukul 08.00 WIB.
“Pagi itu, Lili kakak korban menggedor pintu kamar. Saat dibuka, Lili minta tolong, katanya adiknya melakukan percobaan bunuh diri menggunakan pisau,” ungkap Nining.
Awalna, Nining mengira ada maling atau teroris. Ternyata setelah diceritakan kakak korban, baru dia tahu Hanes mencoba melakukan bunuh diri di dalam kamar kosnya.
“Saya sempat merasakan ketakutan. Saya mencoba memanggil Satpam yang ada di Kantor Dinas Kelautan dan Perikanan Sumatera Barat. Lalu, ada orang Dinas Perikanan dan Kelautan yang mau datang menolong korban dan membawanya kerumah sakit,” katanya.
Saat dibawa ke rumah sakit sakit Yos Sudarso, lanjutnya, kondisi korban sudah lemah tapi masih sadarkan diri. Dari tangannya terlihat mengalir darah segar.
Sementara itu, Kapolsek Padang Timur AKP Joko Hendro Lesmono mengatakan, korban merupakan mahasiswa UNAND asal Kerinci. Selama ini tinggal dikosan kakaknya yang juga mahasiswi UNAND.
“Korban melakukan perbuatan percobaan bunuh diri dengan menggunakan sebilah pisau dapur dengan tangkai warna hitam,”ujar Joko.
Sementara apa motif korban melakukan percobaan bunuh diri, Joko menyebutkan pihaknya masih menunggu korban pulih untuk dinmintai keterangan.
“Korban menyayat tangan sebelah kirinya. Terlihat ada bekas iris di tangan kiri korban yang menyebabkan darah berceceran di lantai kamar,”ungkap Joko. (r)

Baca Juga  Survei Terbaru Pilkada Dharmasraya, Pasangan Annisa-Leli Dominan di Semua Wilayah