METRO SUMBAR

Fasum di Pantai Padang Tak Terjaga

0
×

Fasum di Pantai Padang Tak Terjaga

Sebarkan artikel ini
LANGGAR ATURAN—Dua orang gadis manis ini dengan tenangnya berselfie ria di depan logo PADANG. Namun, ada yang aneh. Mereka melanggar aturan dengan berdiri di atas rumput yang di depannya terpasang tulisan ”Dilarang Menginjak Rumput”.

PADANG, METRO–Dibalik keberhasilan Pemko Padang menciptakan Pantai Purus menjadi destinasi wisata Kota Padang dengan membuat Lapau Panjang Cimpago (LPC) dan penataan pantai yang sedemikian rupa membuat warga berduyun-duyun datang untuk berwisata. Namun, ada hal yang kurang menyejukan, yaitu penggunaan fasilitas umum oleh para pedagang LPC.

Trotoar yang terletak di kawasan tersebut kerap digunakan sebagai tempat duduk para pengunjung. Padahal, diatas trotoar tersebut tumbuh rumput-rumput yang seharusnya dijaga keasriannya. Lambat laun tentu rumput di lokasi tersebut akan mati dengan sendirinya dan menjadikan kawasan itu gersang.

Pantauan POSMETRO, Minggu (14/2) kemarin, di kawasan tersebut terlihat ratusan warga datang. Ada yang menikmati pemandangan pantai, ada juga yang sekedar duduk bermain pasir dan ombak. Sedangkan, lainnya ada yang memenuhi LPC untuk menikmati jajanan kuliner. Satu titik yang selalu ramai dikunjungi adalah tugu IORA, dimana di lokasi tersebut disediakan spot untuk berfoto.

Petugas dari Dinas Pariwisata Kota Padang selalu mengawasi dan mengingatkan para pengunjung agar tidak menginjak rumput di lokasi tersebut. Berbalik arah, ada trotoar yang memisahkan lajur kiri dan kanan kawasan tersebut. Para pedagang dengan seenaknya menaruh kursi dan meja mereka diatas trotoar tersebut.

Bahkan, mereka lupa bahwa ada rumput hijau yang dibuat oleh Pemko. Sebagian meja-meja itu kosong, sedangkan sisanya berisi anak-anak muda yang duduk menikmati pemandangan bak raja di sore hari tersebut. Karena mereka berada diantar dua lajur jalan yang membentang dilokasi tersebut. Tampak pula dua orang gadis cantik asyik berselfie di depan tulisan “Dilarang Menginjak Rumput”. Miris.

Menanggapi hal tersebut, Anggota DPRD Padang Zulhardi Z Latif angkat bicara. Dirinya mengakui juga pernah melihat hal tersebut, bahkan pedagang seperti tak bersalah meletakkan meja dan kursi diatas fasilitas umum tersebut. “Itu jelas tidak boleh, harusnya ada pencegahan yang dilakukan oleh pihak Dinas Pariwisata. Jangan dibiarkan begitu saja, setahu saya tidak ada aturan yang memperbolehkan hal tersebut,” ucapnya kepada POSMETRO, Minggu (14/2) kemarin.

Apalagi ada banyak petugas yang bertugas disana. Seharusnya mereka juga mengingatkan para pedagang tersebut. “Jangan hanya satu titik saja diamankan, namun keseluruhannya. Apalagi trotoar itu berisikan rumput, hendaknya dijaga keasriannya,”tutupnya. (o)