DHARMASRAYA, METRO – Jajaran Polres Dharmasraya yang melakukan pengejaran berhasil menemukan Truk Colt Diesel curian yang terjadi di wilayah Jambi. Truk dengan nomor polisi BG 8129 UE tersebut ditemukan terparkir ditinggal pencurinya di SPBU Sialang, Nagari Gunung Selasih, Kecamatan Pulau Punjung, Kamis (19/9) sekira pukul 08.10 WIB.
Kasat Reskrim Polres Dharmasraya, AKP Suyanto mengatakan meski menemukan kendaraan yang dicuri, ketika pihaknya datang ke lokasi, tidak ditemukan pencurinya. Truk tersebut terparkir dan berikut dengan kontaknya. Diduga, pelaku mengetahui telah dikejar polisi sehingga memilih meninggalkan truk curiannya.
“Pemilik melaporkan kasus pencurian kepada pihak kepolisian di Jambi, Rabu (18/9) sekira pukul 22.00 WIB. Truk tersebut dicuri ketika sopir Arif (35)sedang memarkirkan truk di rumah makan untuk ke toilet. Sopir kemudian memberitahukan kepada pemiliknya yang berada di Palembang dan kemudian melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Talang Kalapo Banyuasin,” kata AKP Suyanto.
AKP Suyanto menambahkan mendapat informasi truk mengarah ke Sumbar, pihak kepolisian di Jambi kemudian meneruskan informasi tersebut ke Polres Dharmasraya. Pihaknya kemudian melakukan pengejaran terhadap terduga pelaku yang diketahui berada di wilayah hukum Polsek Pulau Punjung tepatnya di SPBU Sialang Nagari Gunung Selasih.
“Sesampainya di TKP, ditemukan truk yang dicari terparkir di SPBU Sialang dalam keadaan kosong dan kunci mobil tergantung. Sementara sopir atau terduga pelaku sudah melarikan diri. Saat ini anggota masih melakukan pengejaran terhadap pelaku dan barang bukti telah kita diamankan di Polsek Pulau Punjung,” pungkasnya.
Terpisah, Kapolsek Pulau Punjung, IPTU Helmi menambahkan, untuk sementara ini, barang bukti telah diamankan di Posek Pulau Punjung untuk dilakukan penyelidikan lebih lanjut. “Kita amankan di Polsek Pulau Punjung sambil menunggu kedatangan pemilik mobil untuk memastikan surat-surat kendaraan tersebut,” pungkasnya. (g)





