MARDISON Mahyuddin sangat mendukung pelatihan pengembangan dan inovasi produk sala lauak Kota Pariaman untuk berdayakan makan kearifan lokal Kota Pariaman.
“Sala lauak merupakan makanan khas Kota Pariaman, maka perlu dilakukan pembinaan berupa inovasi produk sala dari segi rasa maupun bentuknya guna meningkatkan mutu dan diversifikasi dari hasil produk sala tersebut oleh Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Perindagkop & UKM) Kota Pariaman,” kata Wakil Walikota Pariaman Mardison Mahyuddin.
Dia harapkan melalui narasumber yang telah diundang oleh Disperindagkop dan UKM Kota Pariaman akan memberikan master leader kepada peserta pelatihan pengembangan dan inovasi produk sala, kemudian bagaimana nantinya produk sala ini lebih baik, enak, gurih, higenis dan bisa go-nasional sehingga dapat dinikmati oleh semua orang di Indonesia.
“Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan UMKM dari tahun ke tahun, baik dari segi kuantitas maupun dari segi kualitas UMKM tersebut, dan ini menuntut peran aktif pemda untuk selalu dinamis dan membuat terobosan baru, agar UMKM yang ada di Kota Pariaman ini, mampu bersaing dan merasa terayomi oleh pemda khususnya pada dinas teknis yang membidangi sektor ekonomi ini,” ulas Mardison
Kegiatan ini juga merupakan pembekalan bagi pelaku UMKM yang ingin berinovasi dan terlibat lomba sala lauak dalam rangakaian iven Pariaman Expo 2019 yang dalam waktu dekat akan diadakan.
“Kita berharap dengan produk sala yang menjadi ikon Pariaman ini, dapat menjadi oleh-oleh yang wajib dibawa oleh para wisatawan yang berkunjung ke Pariaman,” tandasnya. (efa)





