METRO PADANG

Rekapitulasi Pemilu Tingkat Sumbar Dimulai, Ditargetkan Rampung sebelum 12 Mei

0
×

Rekapitulasi Pemilu Tingkat Sumbar Dimulai, Ditargetkan Rampung sebelum 12 Mei

Sebarkan artikel ini

JUANDA, METRO – KPU Sumbar melakukan rapat pleno terbuka rekapitulasi penghitungan hasil perolehan suara pemilu 2019 tingkat Sumbar di Pangeran Beach Hotel, Rabu (8/5). Rapat pleno rekapitulasi penghitungan perolehan suara ini direncanakan akan rampung sebelum 12 Mei.
Ketua KPU Sumbar, Amnasmen mengatakan bahwa target KPU Sumbar dalam proses rekapitulasi tingkat Provinsi ini dalam sehari bisa rampung enam daerah kabupaten dan kota.
”Harapan kita sebenarnya sehari ini bisa selesai proses rekapnya enam kabupaten dan kota. Namun sampai pukul 16.00 WIB ini, tiga daerah saja belum selesai,” ujarnya.
Amnasmen juga mengatakan, bahwa KPU akan tetap melaksanakan rekapitulasi ini sesuai dengan proses yang berjalan.
“Proses hari ini harus dihargai, bahwasanya ada hal yang mesti kita jelaskan kepada saksi lebih rinci. Sementara dari tiga daerah sampai saat ini belum ada saksi ataupun Bawaslu mempermasalahkan hasil penghitungan,” pungkasnya.
Ia menambahkan, untuk di Sawahlunto, ada sedikit perbedaan yang terjadi antara jumlah DPT sebelum Pemilihan Suara Ulang (PSU) diadakan. Perbedaannya yaitu antara jumlah DPT dengan jumlah pemilih yang datang ke TPS.
”Tadikan Sawahlunto melakukan PSU, nah terjadilah perbandingan antara DPT dan pemilih yang hadir ke TPS. Di DPT-nya hanya ada 93 pemilih namun saat PSU berlangsung pemilih yang hadir mencapai di angka 96,” ujarnya.
Kemudian, Amnasmen juga berharap agar bisa menyelesaikan persoalan tersebut dengan langsung berkoordinasi melalui KPU Sawahlunto.
”Kami sedang menelusuri kembali. Kami juga berharap KPU Sawahlunto bisa segera mencari solusinya,” katanya.
Sementara saat ditanyai apakah ada target khusus yang di jadwalkan oleh KPU RI dalam proses rekapitulasi penghitungan suara ini, Amnasmen mengatakan tidak ada. ”Tidak ada target oleh KPU RI, yang jelas kami sebelum 12 Mei, Insya Allah proses ini selesai,” tutupnya. (heu)