BERITA UTAMA

Semangat Berbagi dengan Sesama Mengalir Deras, Honda Hayati Himpun 180 Kantong Darah

0
×

Semangat Berbagi dengan Sesama Mengalir Deras, Honda Hayati Himpun 180 Kantong Darah

Sebarkan artikel ini
DONOR DARAH— PT Hayati Pratama Mandiri (HPM) selaku Main Dealer Sepeda Motor Honda Sumbar kembali menunjukkan komitmennya dalam menjalankan tanggung jawab sosial perusahaan melalui kegiatan donor darah yang digelar di Dealer Wing Hayati Pemuda, Rabu (14/1).

PADANG, METRO–PT Hayati Pratama Mandiri (HPM) selaku Main Dealer Sepeda Motor Honda Sumbar kembali me­nunjukkan komitmennya dalam menjalankan tanggung jawab sosial perusahaan melalui kegiatan donor darah yang digelar di Dealer Wing Hayati Pemuda, Rabu (14/1).

Bekerja sama dengan PMI Kota Padang, kegiatan donor darah kali ini dengan tema Skuy Donor Darah merupakan bagian dari agenda rutin Corporate Social Responsibility (CSR) PT Hayati Pratama Mandiri pada pilar kesehatan, yang bertujuan untuk membantu ketersediaan stok darah serta menumbuhkan kepedulian sosial terhadap sesama.

Program ini menjadi bagian dari komitmen Honda Hayati dalam men­du­kung ketersediaan stok da­rah, khususnya bagi ma­syarakat yang mem­butuhkan akibat kondisi kesehatan tertentu maupun terdampak bencana alam.

Baca Juga  Kapolri Teken MoU Perlindungan Perempuan dan Anak di Tanwir I Aisyiyah, Soroti Kesetaraan Gender

Peserta donor darah berasal dari berbagai unsur, mulai dari karyawan Honda Hayati, jaringan dealer, perusahaan pembiayaan (finance company), hingga masyarakat umum yang turut antusias berpartisipasi dalam kegiatan kemanusiaan tersebut.

Sebagai bentuk apresiasi kepada para pendonor, Honda Hayati juga memberikan berbagai man­faat menarik, diantaranya 150 pendaftar donor pertama di lokasi men­dapatkan paket sembako, diskon servis sepeda motor Honda sebesar 50%, diskon suku cadang (part) Honda sebesar 5%, tidak termasuk oli.

Dari pelaksanaan donor darah ini, berhasil terkumpul sebanyak 180 kantong darah, yang selanjutnya disalurkan melalui pihak terkait untuk membantu kebutuhan darah bagi masyarakat yang membutuhkan.

Baca Juga  Truk Bak Datar Terjun ke Jurang Sitinjau Lauik, Sopir dan Kernet Meninggal Dunia

General Manager PT Hayati Pratama Mandiri, Hendri Faezal, menyampaikan bahwa kegiatan donor darah ini menjadi wujud nyata kepedulian perusahaan terhadap kesehatan dan keselamatan ma­syarakat.

“Donor darah ini merupakan agenda rutin CSR kami di pilar kesehatan. Kami berharap ke­giatan ini tidak hanya membantu ketersediaan stok darah, tetapi juga menumbuhkan kesadaran akan penting­nya berbagi dan ke­pe­du­lian so­sial, baik di lingkungan internal perusahaan maupun masyarakat luas,” ujar Hendri Faezal.

Honda Hayati berkomitmen untuk terus menghadirkan program-program CSR yang memberikan dampak positif dan berkelanjutan, sejalan de­ngan nilai perusahaan dalam mendukung kesehatan, keselamatan, dan kesejahteraan masyarakat. (rom)