“Mereka ditemukan dalam keadaan selamat di wilayah Sirukam. Saat ini masih menjalani pemeriksaan kesehatan oleh tim medis. Setelah dipastikan pulih, keduanya baru diserahkan kepada keluarga,” jelasnya.
Diketahui, kedua pemuda yang berdomisili di Jorong Teratak Pauh, Sungai Nanam, ini berangkat ke hutan pada Senin pagi (29/12/2025). Pihak keluarga menyebutkan, biasanya mereka sudah kembali ke rumah pada sore hari.
Namun hingga tiga hari berlalu, keduanya tak kunjung pulang. Pada Selasa pagi, Ridofirdaus sempat menghubungi keluarganya melalui telepon dan menyampaikan bahwa dirinya dalam keadaan baik. Meski demikian, ia mengaku tidak mengetahui arah untuk kembali pulang. Setelah komunikasi tersebut, kedua pemuda itu tidak lagi dapat dihubungi.
Lokasi terakhir yang diduga menjadi titik keberadaan korban berada di kawasan Rimbo Kasmudi, arah timur Jorong Rimbo Data, yang kini menjadi fokus utama operasi pencarian. Tim gabungan melakukan pencarian dengan menyusuri area sekitar titik terakhir tersebut serta jalur yang biasa dilalui warga saat memikat burung. (jef)












