PADANG, METRO—Wakil Ketua Komisi VI DPR RI Andre Rosiade kembali menunjukkan kepedulian nyata kepada masyarakat Sumatra Barat. Kali ini, ratusan warga Kelurahan Tabing Banda Gadang, Kecamatan Nanggalo, Kota Padang, menerima bantuan berupa alat penanak nasi elektronik (magic com) dan kasur untuk membantu memenuhi kebutuhan rumah tangga sehari-hari.
Bantuan tersebut disalurkan melalui perwakilan Andre Rosiade, yakni Wakil Ketua DPD Partai Gerindra Sumbar Nurhaida didampingi Wakil Sekretaris DPD Gerindra Sumbar Zulkifli. Keduanya bersama tim turun langsung ke lokasi untuk memastikan bantuan diterima warga yang membutuhkan secara tepat sasaran. Semua adalah korban banjir bandang beberapa waktu lalu yang kehilangan kasur dan alat masak.
Ketua RT 06/RW 01 Kelurahan Tabing Banda Gadang Aping menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasih atas perhatian yang diberikan Andre Rosiade kepada warganya. Ia menilai bantuan tersebut sangat membantu meringankan beban ekonomi masyarakat.
“Kami selaku pengurus RT mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Bapak Andre Rosiade atas bantuan yang diberikan kepada warga kami. Semoga beliau selalu sehat dan senantiasa berada dalam lindungan Allah SWT,” ujar Aping beberapa hari lalu.
Ungkapan serupa disampaikan Yeni, warga Griya Permata Tahap 2, yang mengaku sangat terbantu dengan adanya bantuan magic com tersebut. Menurutnya, bantuan ini menjadi bukti nyata kehadiran wakil rakyat di tengah masyarakat.
“Kami berterima kasih kepada Bapak Andre Rosiade. Bantuan ini sangat bermanfaat bagi kami. Semoga rezeki beliau semakin bertambah dan selalu diberi kebahagiaan,” tutur Yeni.
















