PADANG ARO, METRO–Raut wajah bahagia terpancar dari wajah siswa-siswi penerima seragam gratis dan beasiswa di SMA N 6 Solok Selatan. Pertemuan langsung antara pelajar dan jajaran pimpinan kabupaten pun berlangsung meriah di tengah cuaca yang muram pagi itu.
Penyerahan seragam dan beasiswa ini turut menandai rampungnya penyerahan seragam gratis untuk pelajar tahun ajaran 2025/2026. Bersamaan dengan itu ratusan pelajar dan mahasiswa juga mendapatkan beasiswa pendidikan dengan total nilai yang diserahkan sebesar Rp 770 juta.
Wakil Bupati Solok Selatan H. Yulian Efi mengatakan Pemerintah Kabupaten Solok Selatan tetap menempatkan pendidikan sebagai prioritas utama di tengah gelombang efisiensi anggaran yang dilakukan di seluruh Indonesia.
“Kita sudah berusaha meramu dan menata ulang anggaran, memotong di sana-sini, agar visi dan misi kita untuk membangun sumber daya manusia unggul bisa tetap berjalan,” jelas Yulian saat menyerahkan seragam SMA/SMK, Rabu (10/12).
Untuk tingkat SMA/sederajat, pemerintah kabupaten telah menyediakan sebanyak 5.846 stel pakaian seragam baru, masing-masing pelajar mendapatkan dua pasang seragam gratis. Kali ini di Kecamatan Sangir, diserahkan sebanyak 914 stel seragam untuk seluruh siswa baru.
Bersamaan juga diserahkan beasiswa untuk 200 pelajar SMA/sederajat dengan nilai Rp 200 juta untuk kategori kurang mampu dan berprestasi. Dengan kategori yang sama, 285 orang mahasiswa juga menerima beasiswa senilai total Rp 570 juta.
“Melalui program seragam gratis dan biaya pendidikan gratis dan beasiswa ini, kami ingin menegaskan bahwa Pemerintah Daerah hadir di tengah masyarakat. Kami tidak hanya membangun infrastruktur fisik, tetapi juga berkomitmen membangun generasi muda yang berilmu, berakhlak, dan siap membawa Solok Selatan menuju masa depan yang lebih baik,” tutupnya.
Pada tahun ini, seluruh jenjang pendidikan mulai dari TK/RA, SD/MI, SMP/MTS dan SMA/SMK/MA dibagikan seragam sebanyak 26.942 stel. (jef)






