METRO PADANG

Atasi Bencana, Dua Alat Berat DPUPR Padang Diturunkan

0
×

Atasi Bencana, Dua Alat Berat DPUPR Padang Diturunkan

Sebarkan artikel ini
TURUNKAN ALAT BERAT— Alat berat dari DPUPR Kota Padang diturunkan membersihkan material longsor di kawasan Lubuk Minturun.

PADANG, METRO–Bencana Hidrometeorologi melanda sejumlah daerah, termasuk Kota Padang. Hujan deras ber­kepanjangan pada Senin malam hingga Selasa (25/11) subuh mengakibatkan longsor di kawasan Lubuk Minturun, tepatnya di dekat perumahan Siti Hawa.

Longsoran tebing mengakibatkan materialnya turun ke jalan. Akses lalulintas menjadi terhambat. Mendapati kondisi demikian, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kota Padang menurunkan satu unit alat berat.

“Pagi tadi kita langsung turunkan eskavator mini ke lokasi,” terang Kepala DPUPR Kota Padang, Tri Hadiyanto kepada Diskominfo, Selasa siang.

Eskavator langsung ber­kerja cepat. Menepikan material longsor di badan jalan. “Tidak butuh waktu lama, arus kendaraan su­dah mulai lancar meski harus buka tutup,” ungkap Tri.

Selain menerjunkan alat berat di Lubuk Minturun, DPUPR juga menurunkan alat berat di Pantai Muaro Lasak. Hujan deras berkepanjangan selama beberapa hari ini mengakibatkan sampah menumpuk di bibir pantai.

“Alat berat ukuran besar sudah bekerja di pantai sejak Senin kemarin, sudah 20 ton sampah yang kita angkut bersama Dinas Lingkungan Hidup,” terang Kadis PUPR Kota Padang itu. (brm)