METRO SUMBAR

Kembangkan Sektor Ekonomi Kreatif, Menteri Ekraf RI Resmikan Tanah Datar Ekraf Fest

0
×

Kembangkan Sektor Ekonomi Kreatif, Menteri Ekraf RI Resmikan Tanah Datar Ekraf Fest

Sebarkan artikel ini
LAUNCHING TANAH DATAR EKRAF FEST— Menteri Ekonomi Kreatif (Ekraf) RI, Teuku Riefky Harsya didampingi Bupati Eka Putra, menabuh gandang tasa saat meresmikan Tanah Datar Ekraf Fest dan Launching Tanah Datar Creative Hub, Minggu malam (23/11), di Lapangan Cindua Mato, Batusangkar.

TANAHDATAR, METRO–Selain menghadiri berbagai agenda di Kabupa­ten Tanah Datar, Menteri Ekonomi Kreatif (Ekraf) RI, Teuku Riefky Harsya me­resmikan Tanah Datar Ek­raf Fest dan Launching Tanah Datar Creative Hub, Minggu malam (23/11), di Lapangan Cindua Mato, Batusangkar.

Dikesempatan itu, Menteri Ekraf RI Teuku Riefky Harsya menyampaikan bahwa saat ini pemerintah sedang mengembangkan 17 sub sektor kreatif.

“Dimana di Sumatera Barat (Sumbar) menjadi salah satu dari 15 Provinsi prioritas nasional dalam pengembangan ekonomi kreatif lima tahun ke de­pan, sesuai arahan Presiden Prabowo dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional,” ucapnya.

Menteri Ekraf RI Teuku Riefky Harsya menyebutkan Pemerintah Pusat men­dukung penuh penguatan sektor kreatif sebagai sa­lah upaya untuk peningkatan kesejahteraan ma­sya­rakat. “Pengembangan sektor kreatif harus berkelanjutan. Itu tujuan Kita dan harapan Presiden,” tuturnya.

Ia menambahkan bahwa kehadirannya bersama jajaran Kementerian Ekraf di Tanah Datar juga sebagai bentuk dukungan terhadap program Peme­rintah Daerah Tanah Datar dalam mengelorakan e­konomi kreatif di Luhak Nan Tuo ini.

“Kami akan terus men­du­kung ekonomi kreatif di Tanah Datar dan me­ning­katkan kolaborasi yang erat antara Kementerian EKraf dengan Pemerintah Daerah Tanah Datar, untuk bisa mendampingi serta memfasilitasi para pegiat ekonomi kreatif yang se­karang semakin bersemangat, sehingga lebih bangkit dengan akar budaya kuat,” ujarnya.

Dikesempatan yang sa­ma, Bupati Eka Putra mengucapkan terima kasih atas kehadiran Menteri E Kraf RI berserta rombongan di Kabupaten Tanah Datar, se­bagai dukungan terha­dap program Tanah Datar Creatif Hub di Luhak Nan Tuo. “Kami selaku Peme­rintah Daerah sangat bangga atas kehadiran Menteri E Kraf RI di Kabupten Ta­nah Datar ini. Dan, Kami mengucapkan rasa terima kasih telah meresmikan Tanah Datar Creative Hub­,” ucapnya.

Tidak hanya itu, Bupati Eka Putra menyebutkan bahwa kehadiran Menteri EKaraf RI juga menjadi motivasi bagi para pelaku ekonomi kreatif di Tanah Datar Ini.  “Kami sudah berkomitmen untuk meningkatkan ekonomi ma­syarakat di Tanah Datar salah satunya melalui sektor kreatif. Ini akan menjadi penyemangat bagi Kami, untuk terus mengembangkannya,” ungkap Bupati Eka Putra.

Bupati Eka Putra menambahkan, untuk melestarikan adat dan budaya di Kabupaten Tanah Datar, Pemerintah Daerah juga memiliki program Satu Nagari Satu Event, agar kearifan lokal di nagari lebih dikenal oleh wisatawan domestik maupun mancanegara.

“Semoga telah diresmikannya Tanah Datar Creative Hub, bisa membantu dalam mendongkrak roda perekonomian didaerah. Kegiatan ini, tidak hanya kegiatan seremonial saja. Tentu harapan Kami, sekali lagi bisa mendorong kreatif Hub dan pelaku e­konomi lainnya agar bisa lebih berkembang serta lebih baik lagi,” tuturnya

Tidak hanya itu, Men­teri Ekraf RI Teuku Riefky Harsya menyerahkan Hak kekayaan Intelektual (HKI) kepada 4 pelaku Ekraf yaitu Syafriandi jenis ciptaan Musik, Judul ciptaan musik pengiring tari pasambahan, Rahmat syah jenis cip­taan Lagu musik judul cip­taan Teman, Rendy F Pratama (MT Film) jenis ciptaan Film cerita judul ciptaan piring yang dirindukam dan Fakhrudoni jenis ciptaan karya fotografi juudul cip­taan Fotografi bunga dan alam.

Turut hadir pada kegiatan tersebut, Wakil Bupati (Wabup) Tanah Datar Ahmad Fadly, Wakil Ketua DPRD Nurhamdi Zahari beserta anggota DPRD Ta­nah Datar lainnya, Dandim 0307/TD Letkol. Inf. Agus Priyo Pujo Sumedi, S.I.P, M.Han, Sekretaris Daerah Abdurrahman Hadi.

Selain itu juga hadir Ketua TP PKK Tanah Datar Ny. Lise Eka Putra, Ketua GOW Tanah Datar Ny. ­­Dwi­nanda Ahmad Fadly, seluruh Kepala OPD se Tanah Datar, Camat se Kabupaten Ta­nah Datar dan tamu undangan lainnya. (ant)