LIMAPULUH KOTA, METRO– Anggota DPRD Provinsi Sumbar dari fraksi partai NasDem, Ilson Cong, menyerahkan bantuan ribuan bibit ikan serta makanan/pakan kepada Kelompok masyarakat yang tergabung dalam Balai Panjang Saiyo, Nagari Balai Panjang, Kecamatan Lareh Sago Halaban, Kabupaten Limapuluh Kota, Senin (17/11).
Bantuan diterima langsung anggota Kelompok dan disaksikan Dinas Perikanan Provinsi Sumatera Barat, penyuluh Perikanan Kabupaten Limapuluh Kota, Khamtibmas serta Walinagari Balai Panjang.
Bibit ikan yang diserahkan, langsung ditebar kedalam kolam ikan dan diharapkan dapat berkembangbiak dengan baik kedepannya. Ilson Cong dalam pesannya berharap bantuan itu dapat dimanfaatkan secara maksimal, terutama meningkatkan ekonomi anggota kelompok.
“ Semoga bantuan yang berasal dari Pokok Pikiran (Pokir) anggota DPRD Provinsi Sumatera Barat ini dapat dimanfaatkan dengan baik untuk mewujudkan ketahanan pangan, terutama untuk ekonomi masyarakat yang merupakan anggota kelompok,” ujar Ilson Cong seperti diucapkan Walinagari Balai Panjang, Idris.
Sementara, Walinagari Balai Panjang, Idris mengapresiasi dengan kepedulian dan perhatian anggota DPRD Provinsi Sumatera Barat terutama yang berasal dari daerah pemilihan (Dapil) V, Ilson Cong.
“Tentu kepedulian seperti ini sangat kita apresiasi, wakil rakyat di DPRD tetap memikirkan ekonomi masyarakatnya. Kedepannya tentu berbagai aspirasi masyarakat yang disampaikan dapat diwujudkan,” ucap Idris.
Ketua Persatuan Walinagari Kabupaten Limapuluh Kota itu juga berharap kedepannya, perhatian juga diberikan kepada puluhan Nagari lainnya yang ada di 13 Kecamatan yang ada di Kabupaten Lima Puluh Kota.
“Tentu perhatian juga kita harapkan diberikan kepada puluhan Nagari lainnya, tidak saja oleh Bapak Ilson Cong, namun juga oleh anggota DPRD Provinsi Sumatera Barat dapil V yang meliputi Kota Payakumbuh dan Kabupaten Lima Puluh Kota,” pinta Idris. (uus)






