BERITA UTAMA

Sumbar Gelar WIES 2025 pada 26–29 November, Perkuat Peran Indonesia dalam Ekonomi Islam Global

0
×

Sumbar Gelar WIES 2025 pada 26–29 November, Perkuat Peran Indonesia dalam Ekonomi Islam Global

Sebarkan artikel ini

PADANG, METRO–Setelah sukses menyelenggarakan World Islamic Entrepreneur Summit (WIES) Tahun 2023, Sumatra Barat (Sumbar) kembali me­ng­gelar ajang internasional tersebut pada 26–29 November 2025 mendatang.

Acara bergengsi ini akan digelar di Hotel Pangeran Beach, Padang, dengan mengusung tema “Navigating and Changing World Order”.

WIES 2025 akan menghadirkan delegasi dari berbagai negara serta pelaku usaha internasional dari sektor fashion, kuliner, ekspor-impor, pariwisata, dan teknologi.

Lebih dari 2.000 peserta diperkirakan akan hadir, termasuk perwakilan diplomat, kepala daerah, investor, dan media internasional.

Sekretaris Daerah Pro­vinsi (Sekdaprov) Sumbar, Arry Yuswandi, menegaskan pentingnya semangat dan kolaborasi lintas sektor dalam menyukseskan agenda internasional ini.

“Keberhasilan WIES tahun ini menjadi acuan untuk kelanjutan WIES ke depannya. Oleh karena itu, kolaborasi dengan banyak pihak perlu dilaksanakan. Dari awal penyambutan hingga akhir acara kita harus harus membuat para tamu terkesan. Semoga event ini menjadi ikon Su­matera Barat,” ujar Arry.

Chairwoman WIES 2025, Sari Lenggogeni, me­ngungkapkan, WIES tahun ini akan menampilkan berbagai diskusi panel yang akan menunjang penge­tahuan pengusaha.

“WIES 2025 nantinya menampilkan sejumlah se­si panel internasional yang membahas tema-tema aktual, seperti transformasi ekonomi berkelanjutan, peran perempuan dan ge­nerasi muda dalam pembangunan global, serta stra­tegi pembiayaan UMKM di tengah ketidakpastian eko­nomi dunia,” terang Sari.

“Selain forum utama, berbagai kegiatan pendukung juga akan digelar, antara lain pameran UMKM halal, pertemuan bisnis (business matching), job fair, bazar kuliner, pameran investasi digital, pertunjukan budaya, hingga program penguatan kapasitas pariwisata daerah,” tambah Sari.

Melalui penyelenggaraan WIES 2025, Pemprov Sumbar menegaskan komitmen menjadi pusat pe­ngem­bangan ekonomi Islam dan wirausaha Muslim dunia, sekaligus memper­kuat posisi Indonesia sebagai centre of excellence Muslimpreneurship di ting­kat global.

WIES 2025 diharapkan menjadi wadah strategis untuk memperkuat jejaring antar pelaku usaha, khu­susnya UMKM Halal, agar mampu menembus rantai pasok global dan memperkokoh posisi Indonesia dalam ekosistem ekonomi Islam dunia. (fan/adv)