BERITA UTAMA

Perkuat Layanan Terapi Sel, RSUP Dr. M. Djamil Gandeng Bifarma Adiluhung

0
×

Perkuat Layanan Terapi Sel, RSUP Dr. M. Djamil Gandeng Bifarma Adiluhung

Sebarkan artikel ini
2 38
KERJASAMA— RSUP Dr. M. Djamil melakukan penandatanganan kerjasama strategis dengan PT Kalbe Farma Tbk (KLBF) melalui anak usahanya yang fokus pada pengobatan regeneratif, yakni PT Bifarma Adiluhung atau Kalbe Regenic Stem Cell.

PADANG, METRO–RSUP Dr. M. Djamil me­ngu­kuhkan komitmennya dalam pengembangan dan peningkatan kualitas layanan di bidang terapi sel dan produk turunannya. Komitmen tersebut ditandai dengan penandatanganan kerja sama strategis dengan PT Kalbe Farma Tbk (KLBF) melalui anak usahanya yang fokus pada pengobatan regeneratif, yakni PT Bifarma Adiluhung atau Kalbe Regenic Stem Cell. Penandatanganan kerja sama ini berlangsung dalam rangkaian kegiatan bertajuk “Innovative Stem Cell and Secretome Research based Therapy for Regenerative Excellence (INSPIRE)” yang diselenggarakan di Auditorium Lantai 4, Gedung KBIC (Kalbe Business Innovation Centre), Jakarta, pada hari Senin (27/10).

Dokumen kerja sama diteken oleh Direktur Utama RSUP Dr. M. Djamil, Dr. dr. Dovy Djanas, Sp.OG, KFM, MARS, FISQua, bersama dengan Presiden Di­rek­tur PT Bifarma Adiluhung, dr. Sandy Qlintang, M.Biomed. Turut mendam­pingi Dirut, Kepala Instalasi Bank Jaringan dan Sel dr. Benni Raymond, Sp.BRE, Subsp. KM (K), Staf KSM Orthopaedi dan Traumatologi Dr. dr. Rizki Rahmadian, Sp.OT. Subsp. PL(K), M. Kes dan Manajer Timker Hukum dan Humas No­va Afriani.

Baca Juga  Ban Pecah, Sopir Truk Tewas

Direktur Utama RSUP Dr. M. Djamil, Dr. dr. Dovy Djanas, Sp.OG, KFM, MARS, FISQua mengung­kapkan optimismenya terhadap dampak positif dari kolaborasi ini. Ia berharap kerja sama ini dapat membawa dampak yang signifikan bagi peningkatan kualitas pelayanan kesehatan dalam bidang terapi stem cell atau sel punca di RSUP Dr. M. Djamil. “Semoga kerja sama ini dapat membuka peluang lebih besar untuk riset dan inovasi di bidang kesehatan, khususnya terkait stem cell, yang pada akhirnya dapat memberikan manfaat bagi pa­sien kami,” ujar Dovy Djanas.

Kolaborasi dengan Bifarma Adiluhung (Regenic) ini, menurutnya, akan mem­berikan akses kepada RSUP Dr. M. Djamil terhadap tek­nologi terbaru dalam bidang stem cell dan secretome (produk turu­nan sel). Dengan adanya akses tersebut, RSUP Dr. M. Djamil akan mampu mena­war­kan terapi yang lebih efektif dan inovatif kepada pasien-pasiennya. “Kami juga berharap kerja sama ini dapat meningkatkan hasil klinis melalui penerapan metode pelayanan berbasis penelitian, sehingga pasien dapat mem­peroleh manfaat maksimal dari terapi yang kami berikan,” tambahnya.

Baca Juga  Sumbar masih Lumbung Prabowo, 12 Kepala Daerah belum Menangkan Jokowi

Sebagai langkah nyata dalam penyediaan layanan ini, RSUP Dr. M. Djamil diketahui telah melakukan soft launching Stem Clinic RSUP Dr. M. Djamil pada 17 Mei 2025 lalu. Stem Clinic ini didirikan sebagai wadah resmi bagi pasien yang membutuhkan terapi stem cell dengan pendekatan yang aman, terstandardisasi, dan berbasis bukti ilmiah (evidence-based).

Kerja sama dengan Regenic, yang dikenal sebagai salah satu fasilitas manufaktur sel punca bersertifikasi cGMP (Current Good Manufacturing Practice) pertama di Indonesia, ini diharapkan semakin memperkuat operasional dan keunggulan ilmiah dari Stem Clinic RSUP Dr. M. Djamil, menjadikannya pusat rujukan terapi sel di kawasan Sumatera dan sekitarnya. (rom)