PADANG, METRO–Suasana Lapangan Tenis Universitas Negeri Padang (UNP) dan Lapangan Tenis Sekora, Padang, akhir pekan ini dipenuhi semangat para penggiat tenis dari berbagai komunitas. Lebih dari 240 petenis ambil bagian dalam Pertandingan Tenis Antar Komunitas Perorangan Kategori Bronze yang digelar dalam rangkaian Kejurnas Senior TDP Bank Nagari Piala Kapolda Sumbar 2025.
Direktur Pertandingan PELTI Sumbar, Novi Hendri, menjelaskan bahwa antusiasme peserta tahun ini sangat tinggi.
“Kategori bronze yang terdiri dari ganda putra, ganda putri, dan ganda campuran diikuti sebanyak 120 pasangan, atau total sekitar 240 petenis. Sepanjang akhir pekan ini, akan tersaji 200 kali pertandingan yang tersebar di delapan lapangan tenis,” ujar Novi, didampingi Koordinator Wasit Dr. Mario Febrian, M.Pd.
Menurut Novi, pertandingan berlangsung di enam lapangan tenis UNP dan dua lapangan di Sekora Padang. Jadwal padat itu diharapkan rampung hingga Minggu malam (5/10).
Lebih lanjut, Novi yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua Umum IV Pengprov PELTI Sumbar menilai bahwa turnamen antar komunitas ini bukan hanya sekadar kompetisi, tetapi juga ajang silaturahmi dan evaluasi bagi para petenis komunitas.
“Kami sangat mengapresiasi semangat para peserta. Mereka adalah petenis hebat yang berani tampil dan berkompetisi. Hampir seluruh komunitas tenis di Sumatera Barat ikut ambil bagian. Ini bukti bahwa gairah tenis di daerah ini semakin tumbuh,” katanya.
Novi berharap para peserta dapat menjadikan turnamen ini sebagai tolok ukur latihan dan peningkatan kemampuan teknik bermain.
“Ajang ini kita harapkan menjadi sarana bagi komunitas tenis untuk mengukur hasil latihan, mempererat persaudaraan, dan memperkuat semangat sportivitas,” tambahnya.
Dengan dukungan penuh dari PELTI Sumbar dan berbagai sponsor, turnamen antar komunitas ini menjadi penutup yang meriah dalam rangkaian peringatan Hari Jadi Provinsi Sumatera Barat ke-80 serta menandai semangat kebersamaan antara masyarakat, pemerintah, dan dunia olahraga. (rom)






