SOLOK, METRO—Siswa dan siswi Sekolah Dasar Negri (SDN) 09 Pasar Pandan Air Mati (PPA) Kota Solok tampak tersenyum sambil membawa rantang berisikan Makanan Bergizi Gratis (MBG), Senin (8/9). Siang itu, di SDN 09 PPA, Kota Solok memang merupakan hari pertama menerima manfaat program MBG tersebut.
Penyaluran manfaat MBG kali ini, merupakan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) yang ke 3 di Kota Solok. Melalui Yayasan Arsali Jaya Sentosa yang bertanggungjawab dalam SPPG 03, Kota Solok ini dihari pertama menyalurkan sebanyak 2.920 paket MBG setiap hari jam sekolah untuk penerima manfaat.
Menurut Ari Handoko dari pihak Yayasan Arsali Jaya Sentosa, ini merupakan hari pertama dalam penyaluran manfaat MBG bagi siswa sekolah. Setidaknya Yayasan Arsali Jaya Sentosa dalam penyaluran manfaat MBG ini bertanggungjawab terhadap 3 PAUD, 6 SD, 2 SMK dan 1 SMA yang ada di Kota Solok.
Terkait persiapan operasional SPPG 03 ini, lanjut Ari Handoko, pihak Yayasan Arsali Jaya Sentosa telah melakukan persiapan sesuai dengan prosedur dan standar yang telah ditetapkan.
Dan setelah memenuhi persyaratan yang ditentukan, SPPG yang ke 3 di Kota Solok ini mulai beroperasi dan Senin (8/9) langsung diantar ke sekolah penerima manfaat, salah satunya SDN 09 PPA, Kota Solok.
Menurut Ari Handoko, selain kwalitas sesuai standar kesehatan dan kebersihan, pihaknya juga sangat memperhatikan variasi menu dari makanan yang disajikan kepada penerima manfaat. “Soal menu makanan menjadi perhatian kita agar penerima manfaat MBG tidak merasa bosan dan program ini benar benar bermanfaat,” ujarnya.
Sementara itu Sekretaris Dinas Pendidikan Kota Solok, Desrifahmi yang hadir dalam kegiatan lounching MBG SPPG 03 Kota Solok ini mengatakan, diharapkan program ini bermanfaat bagi penerima manfaat. Dan sejauh ini program MBG di Kota Solok berjalan lancar.
Dan ini merupakan SPPG ke 3 di Kota Solok. Dalam waktu dekat lanjutny akan beroperasi SPPG selanjutnya guna memenuhi kebutuhan penerima manfaat dari program MBG itu.
Dari pantauan POSMETRO di SDN 09 PPA, Kota Solok terlihat para murid SD begitu semangat menerima rantang yang berisikan makan bergizi dari program MBG itu. Mereka berharap makanan bergizi ini akan terus mereka terima setiap harinya. (vko)






