AGAM/BUKITTINGGI

Lomba Cipta Maskot Pilkada Agam 2024, Inyiak Agam Karya Desainer Asal Mentawai Jadi Pemenang

0
×

Lomba Cipta Maskot Pilkada Agam 2024, Inyiak Agam Karya Desainer Asal Mentawai Jadi Pemenang

Sebarkan artikel ini
Lomba Cipta Maskot Pilkada Agam 2024

AGAM, METRO–Iswanto, desainer asal Kabupaten Kepulauan Mentawai dinyatakan menang lomba cipta maskot Pilkada Kabupaten Agam 2024.

Hal ini dibenarkan Ketua KPU Agam, Herman Susilo, Kamis (9/5). “Kita sudah umumkan siapa pemenamg lomba maskot Pilkada Agam 2024,” ujarnya.

Dengan begitu katanya, pemenang berhak mendapatkan hadiah Rp5 juta yang telah disediakan khusus untuk lomba ini.

Sesuai ketentuan lom­ba katanya, hasil karya pe­me­nang menjadi hak milik KPU Agam.

“Karya maskot peme­nang akan digunakan untuk kebutuhan sosialisasi Pil­kada 2024,” kata Herman Su­silo.

Baca Juga  Tepilih Nomine Indonesia Visionary Leader, Indra Catri Fokuskan Investasi di Bidang SDM

Selain itu, KPU Agam memiliki hak eksklusif te­r­ha­dap karya pemenang untuk mengubah atau me­nyem­­purna­kannya sesuai dengan kebu­tuhan.

“Lomba diikuti 8 desai­ner. Kita sangat berterima­kasih kepada mereka, yang telah berpartisipasi mengi­kutinya,” ucapnya. (pry)