METRO PESISIR

Tingkatkan Peran Satlimas, Dubalang dan Bhabinkamtibmas

0
×

Tingkatkan Peran Satlimas, Dubalang dan Bhabinkamtibmas

Sebarkan artikel ini

PARIAMAN, METRO–Wali Kota Pariaman H Genius Umar menyatakan peran Satlinmas/Dubalang, Babinsa serta Bha­binkantibmas, yang ada di Desa/Lurah di Kota Pariaman, hendaknya dapat terus diperkuat dan terus saling bersinergi satu sama lainya.

“Semua itu pwnting untuk kemajuan Kota Pariaman yang lebih baik lagi,” kata Walikota Pariaman H Genius Umar, kemarin, usai memimpin apel gabungan Sat­linmas/Dubalang, Bhabinkamtibmas dan Babinsa se Kota Pariaman tahun 2023.

“Didalam UU No. 23 tahun 2014 tentang Pe­merintahan Daerah, telah menegaskan bahwa Satinmas (Satuan Perlindungan Masyarakat)/Dubalang, adalah aparatur Pemerintah Daerah yang bertugas membantu Kepala Daerah untuk mewujudkan suatu kondisi daerah yang tentram, tertib, dan teratur sebagai prasyarat terselenggaranya roda pemerintahan sehingga masyarakat dapat melakukan aktifitasnya dengan aman dan nyaman,” ujarnya.

Genius menuturkan bahwa Perlindungan masyarakat sesuai dengan Permendagri Nomor 84 Tahun 2014 adalah suatu keadaan dinamis, dimana warga masyarakat disiapkan dan dibekali pengetahuan serta keterampilan untuk melaksanakan kegiatan penanganan bencana guna mengurangi atau memperkecil akibat bencana, ikut memelihara ketentraman, ketertiban dan keamanan serta membantu upaya pertahanan negara.

“Karena itu, dalam rangka mewujudkan peme­liharaan keamanan dan ketertiban di masyarakat, Satlinmas/Dubalang harus senantiasa melakukan koordinasi secara berkesinambungan dengan peme­rintahan Desa/Kelurahan, yang mana hasil koordinasi tersebut hendaknya ditindaklanjuti melalui tiga pilar yang ada di Desa/Kelurahan, yakni Babinsa, Bha­binkamtibmas dan Dubalang,” tukasnya.

Genius juga menjelaskan, diakhir masa jabatannya sebagai walikota, dari 2018 sampai 2023, hendaknya semua program dan kegiatan yang telah kita gagas selama ini, yang baik dan sangat dirasakan man­faatnya oleh masyarakat, kiranya dapat diteruskan dan dilanjutkan.

“Apalagi untuk tahun depan di 2024, kita akan menghadapi pesta demokrasi, mulai dari Pileg, Pilpres dan Pilkada, karena itu, keamanan, kenyamanan dan ketertiban yang telah berjalan baik selama ini, agar dapat kita pertahankan,” terangnya.

Labih lanjut Genius berharap, kolaborasi antara Satlinmas/Dubalang dari Pemko Pariaman, Babinsa dari TNI (Kodim 0308 Pariaman) serta Bhabin­kantibmas dari Kepolisian (Polres Pariaman), semakin eksis dan dirinya meminta agar Babinsa dan  Bhabinkantibmas, dapat memberikan pe­mahaman kepada Satlinmas/Dubalang dengan kearifan lokal yang kita punya, tentang bagaimana tugas, fungsi dan tanggung jawab mereka ditengah masyarakat, dalam menciptakan keamanan dan keter­tiban di Desa/Kelurahan yang ada di Kota Pariaman.

Turut hadir dalam Apel Gabungan Satlinmas/Dubalang, Bhabinkamtibmas dan Babinsa se Kota Pariaman Tahun 2023 ini, Wakil Walikota, Mardison Mahyuddin, Sekda, Yota Balad, Kapolres yang mewakili, Dandim 0308 Pariaman yang mewakili, Kepala Dinas Pol PP dan Damkar, Alfian beserta jajaran. (efa)