AGAM/BUKITTINGGI

Bupati Agam Hadiri Sertijab Wali Nagari dan Ketua TP PKK Nagari Padang Lua

0
×

Bupati Agam Hadiri Sertijab Wali Nagari dan Ketua TP PKK Nagari Padang Lua

Sebarkan artikel ini
Bupati Agam Hadiri Sertijab Wali Nagari dan Ketua TP PKK Nagari Padang Lua
SERTIJAB— Bupati Agam menyaksikan sertijab wali nagari dan Ketua TP PKK Nagari Padang Lua periode 2023-2029, di Kantor Wali Nagari Padang Lua, Kecamatan Banuhampu, Kamis,(7/9).

AGAM, METRO–Bupati Agam, Dr H Andri Warman, MM dan Ketua TP PKK Agam Ny Yenni Andri Warman hadiri serah terima jabatan wali nagari dan Ketua TP PKK Nagari Padang Lua periode 2023-2029, di Kantor Wali Nagari Padang Lua, Kecamatan Banuhampu, Kamis,(7/9).

Sertijab dilakukan antara Edison dengan Wali Nagari baru, Jupri, dilanjutkan dengan sertijab Ketua TP-PKK Nagari Padang Lua dari ketua lama Ny. Verawati Edison kepada pelaksana tugas (Plt) ketua baru, Ny. Elvisa Lydiana oleh Ketua TP-PKK Kecamatan Banuhampu Ny. Neni Martina.

Bupati Agam mengucapkan selamat kepada Jupri selaku wali nagari yang terpilih dan berterima kasih kepada walinagari lama.

“Kepada Walinagari Padang Lua yang baru saya atas nama Pemkab Agam mengucapkan selamat bertugas. Semoga melalui Wali nagari yang baru Nagari Padang Lua kedepannya akan lebih maju,”ungkapnya.

Baca Juga  Panen SPM di Kamang Hilia, Ubinan Capai 8,64 Ton per Hektar

Sementara itu, kepada wali nagari lama Bupati Agam berterima kasih atas pengabdian dan pengorbanan baik waktu maupun tenaga yang telah diberikan selama menjabat.

Bupati Agam berpesan, kepada wali nagari yang baru agar dapat merangkul seluruh unsur Pemerintahan Nagari Padang lua baik perangkat, bamus, KAN dan lainnya untuk meme­cahkan masalah kemacetan yang telah berlangsung selama bertahun-tahun di nagari tersebut.

“Dengan lancarnya akses lalu lintas di Nagari Padang Lua maka akan memberikan dampak positif kepada perekonomian masyarakat di Nagari Pa­dang Lua baik pedagang dan pelaku usaha lainnya, karena seperti yang kita ketahui Nagari Padang Lua merupakan Nagari yang kerap menjadi perlintasan bagi para pengunjung dari Padang ke Bukit­ting­gi,”tu­turnya.

Baca Juga  Polisi Sahabat Anak Polsek Tanjung Mutiara, Tanamkan Kesadaran Lalu Lintas Sejak Dini

Sementara itu, Ketua TP-PKK Agam, Ny.Yenni Andri Warman turut mengucapkan selamat kepada walinagari dan Plt. Ketua TP-PKK Nagari Pandang Lua.

“Semoga bapak dan ibu dapat mengemban ama­nah dan kepercayaan yang telah dititipkan masya­rakat nagari Padang Lua untuk memimpin nagari ini menjadi lebih maju lagi,”ha­rapnya.

Selanjutnya, Ny.Yenni berpesan kepada Plt Ketua TP-PKK Nagari Padang Lua yang baru agar membantu walinagari selaku mitra kerja pemerintah khususnya dalam memajukan Nagari Padang Lua melalui 10 program pokok PKK. (pry)