SAWAHLUNTO/SIJUNJUNG

Puluhan Santri TPA/MDTA Al-Isryad Khatam Qur‘an, Wako Deri Asta Berikan Apresiasi

0
×

Puluhan Santri TPA/MDTA Al-Isryad Khatam Qur‘an, Wako Deri Asta Berikan Apresiasi

Sebarkan artikel ini
KHATAM QURAN— Wako Deri Asta menghadiri khatam Qur`an TPA/MDTA Al-Irsyad Pasar Remaja yang Khatam Al-Qur’an, Minggu (21/5).

 

SAWAHLUNTO, METRO–Deri Asta apresiasi kepada 30 orang santri TPA/MDTA Al-Irsyad Pasar Remaja yang Khatam Al-Qur’an pada Minggu (21/5) di Masjid Al-Irsyad Pasar Remaja Kecamatan Lembah Segar.

“Dengan khatam ini untuk evaluasi kemampuan anak-anak kita dalam membaca Al-Quran. Namun harus diingat bahwa belajar Al-Quran tidak selesai hanya dengan khatam saja, jadi setelah ini kita berharap agar tetap belajar mengaji,” kata Wali Kota Deri Asta.

Disebutkan Wali Kota Deri Asta, Pemko Sa­wahlunto terus memperhatikan dan mendukung TPA/MDTA yang ada di kota itu yang menjadi wujud keseriusan dalam membentuk generasi penerus yang pandai membaca, menghafal dan memahami Al-Quran.

Baca Juga  Pengawasan Pupuk Bersubsidi jadi Atensi Kejaksaan Sijunjung

”Misi Pemko Sawahlunto nomor satu itu ber­bunyi, menciptakan kehidupan beragama dan berbudaya yang semakin baik. Keberpihakan dan dukungan pada TPA/MDTA merupakan salah satu realisasi dari misi pertama Pemko itu,” kata Wali Kota Deri Asta. (pin)