SOLOK/SOLSEL

Hadiri RSBG, Wako Fadly Amran: Kolaborasi Menyukseskan Event Akbar

0
×

Hadiri RSBG, Wako Fadly Amran: Kolaborasi Menyukseskan Event Akbar

Sebarkan artikel ini
Kolaborasi Menyukseskan Event Akbar
DIALOG—Wali Kota, H. Fadly Amran, BBA Datuak Paduko Malano saat dialog santai dengan Gubernur Mahyeldi saat acara Rang Solok Baralek Gadang.

SOLOK, METRO–Wali Kota, H. Fadly Amran, BBA Datuak Paduko Malano menghadiri acara puncak dan penutupan event Rang Solok Baralek Gadang (RSBG) yang dihelat di Kota Solok, Minggu (25/9).

Beragam seni tradisi, per­mainan anak nagari, bazar hing­ga festival layang-layang inter­nasional, ditampilkan untuk menghibur masyarakat, mau­pun wisatawan yang berkun­jung ke Kota Solok 22-25 September. Namun, berbeda dari perhela­tan di tahun-tahun sebelumnya, tahun ini untuk pertama kali kalinya RSBG menjadi salah satu alek unggulan dalam Kharisma Event Nusantara (KEN) 2022.

Saat menghadiri penutupan event tahunan warga Solok itu, salah satu hal yang membuat Wako Fadly cukup takjub yakni melihat kolaborasi dan gotong royong dalam menyukseskan event akbar ini. “Selamat dan sukses atas terselenggaranya RSBG ini. Kita melihat kete­rli­batan seluruh pihak untuk me­nyukseskan event ini terkoor­dinir dengan baik. Mulai dari Ninik Mamak, Bundo Kanduang, Rang Mudo dan masyarakat berbaur menyukseskan alek yang dihelat di area persawahan ini,” ucap Fadly.

Baca Juga  Kunci Huntara Diserahkan ke Korban Gempa

Sementara itu, Ketua Panitia RSBG, Jefrizal mengatakan, rangkaian acara penutup de­ngan beragam pertunjukan beru­pa pawai budaya, makan ba­ronjin, dan penampilan seni tari. Ia menjelaskan sejak hari per­tama hingga hari penutupan ini, kehadiran pengunjung terus ramai bahkan mencapai sekitar 5.000 orang setiap harinya. “Itu berarti selama empat hari ber­turut-turut ini jumlah pengunjung mencapai puluhan ribu orang dalam menyaksikan rangkaian acara RSBG,” katanya.

Terpisah, Wali Kota Solok, Zul Elfian Umar menyatakan, acara RSBG merupakan salah satu anugerah Kota Solok. Tanah Solok yang memiliki indikasi geografis unik, dapat mengha­silkan beras dengan kearifan lokal, dan terkenal di tingkat nasional.

Baca Juga  Pemkab Keluarkan SK PBM Tatap Muka

“Salah satu rahmat dari Allah adalah lahan Kota Solok yang suburban. Tanah Solok punya indikasi geografis, sehingga tanah yang subur menghasilkan Bareh Solok dengan kearifan lokal yang luar biasa,” tam­bahnya. (rmd)