BERITA UTAMA

Warga Pauh Gempar! Ada Mayat Mengambang di Sungai

0
×

Warga Pauh Gempar! Ada Mayat Mengambang di Sungai

Sebarkan artikel ini
EVAKUASI— Petugas kepolisian bersama warga melakukan evakuasi terhadap korban yang ditemukan tewas mengambang di aliran sungai Kecamatan Pauh

PADANG, METRO–Hendak buang air besar di aliran sungai irigasi, Kelurahan Cupak Tangah, Kecamatan Pauh, seorang warga malah menemukan hal yang mengejutkan.

Belum sempat ia turun ke sungai, ia malah melihat mayat mengambang hanya menggunakan celana panjang dan tersangkut di saluran irigasi tersebut. Sontak hal ini membuatnya panik hingga membe­ritahukan warga sekitar.

Menerima berita ini, Wargapun gempar! Kon­tan saja, secara beramai me­nuju lokasi dan be­ru­saha menghubungi pihak kepolisian untuk mela­ku­kan identifikasi dan eva­kuasi korban ke rumah sakit.

Baca Juga  Kementerian ATR/BPN Keluarkan Hasil Audit Internal Pembebasan Lahan Tol Padang-Pekanbaru, Kuasa Hukum 2 Tersangka: Sudah Kita Antarkan ke Kajati Sumbar

Perihal temuan terse­but dibenarkan oleh Ka­polsek Pauh AKP Muz­hen­dri yang mengatakan pe­ne­muan mayat yang ter­sangkut di aliran sungai pada Jumat (3/6) tersebut sempat menggegerkan warga.

“Mayat itu terlihat oleh salah seorang warga yang hendak pergi buang air besar (BAB). Warga itu melihat ada mayat ter­sangkut di aliran sungai. Baju yang dipakai si mayat dalam kondisi terle­pas,”ujar Muzhendri.

Selain itu terang Kapol­sek, sampai saat ini pihak­nya belum bisa mene­rang­kan identitas korban dika­renakan pada saat dite­mukan tidak ada satupun identitas diri yang dite­mukan di tubuh korban.

Baca Juga  Tim Macan Kumbang Sat Reskrim Polres Pesisir Selatan Ciduk Dua Pelaku Curanmor

Usai penemuan terse­but, Unit Identifikasi dari Satreskrim Polresta Pa­dang bersama Jajaran Pol­sek Pauh langsung mela­kukan evakuasi terhadap mayat ke Rumah Sakit Bhayangkara Polda Sum­bar dan memasang garis polisi di lokasi penemuan.

“Saat penemuan, kor­ban hanya menggunakan celana panjang. Usai pene­muan tersebut mayat itu dibawa ke RS Bhayangkara Polda Sumbar. Untuk iden­titasnya masih kita telusuri. Kini anggota masih di RS Bhayangkara. Informasi selanjutnya akan kita ka­bari,” tutur kapolsek. (rom)