METRO SUMBAR

Hadiri Silaturahmi IKS Jaya, Bupati Tanah Datar Berharap IKS Bangkit dan Bersatu Kembali

0
×

Hadiri Silaturahmi IKS Jaya, Bupati Tanah Datar Berharap IKS Bangkit dan Bersatu Kembali

Sebarkan artikel ini
Hadiri Silaturahmi IKS Jaya
SAMBUTAN—Bupati Tanahdatar Eka Putra memberi sambutan saat menghadiri kegiatan silaturahmi IKS Jaya.

TANAHDATAR, METRO–Bupati Tanah Datar Eka Putra Rabu malam (1/6) hadiri silaturahmi antara Ikatan Keluarga Sumanik (IKS) Jaya dengan Pemerintah Kabupaten Tanah Datar, yang digelar di Aula Lt 3 Hotel Lumire Jakarta Pusat.

Bupati Eka Putra, dalam sambutannya waktu itu berharap dengan adanya kegiatan silaturahmi ini Ikatan Keluarga Sumanik yang berada di Jakarta dan sekitarnya semakin kompak dan bersatu padu dalam membangun sebuah organisasi.

Dikatakannya, bahwa peran perantau sangat dibutuhkan oleh pemerintah Kabupaten Tanah Datar untuk mendukung pembangunan di daerah.  “Peran perantau memang sangat kami harapkan, baik itu sumbangsih pemikiran maupun nasehat dan saran untuk kemajuan pemba­ngunan di Tanah Datar,” pungkas­nya.

Baca Juga  Anak Nagari Dilatih Mengolah Air Bersih

Sementara Erlyn Rommel, yang merupakan pembina IKS Jaya di­kesempatan yang sama menyatakan kesanggupannya untuk membantu pemerintah Kabupaten Tanah Datar sesuai dengan bidang keahliannya.

Dia juga katakan, IKS Jaya selama ini juga telah banyak berbuat untuk kampung halamannya, seperti membangun gedung sekolah dan juga pos daya Sumanik yang tujuannya untuk membantu merawat para orang tua yang ada di kampung.

“Alasan kami mendirikan pos daya itu karena banyaknya para o­rang tua yang hidup sendiri semen­tara mereka butuh perawatan namun keluarganya berada di rantau, dan alhamdulillah ini sudah berhasil kami lakukan,” ujar Erlyn. (ant)

Baca Juga  Temui Warga Terdampak Banjir, Bupati Pessel Serahkan Bantuan