SAWAHLUNTO, METRO–Kepala BKPSDM Kota Sawahlunto Guspriadi yang juga didampingi Kabid Mutasi dan Pengembangan SDM, Mensosialisasikan pembekalan peserta ujian tingkat 1 dan 2 serta ujian penyesuaian ijazah ANS tahun 2022 berlangsung di ruang rapat Balaikota Sawahlunto, Jumat (11/3).
Dalam arahannya disampaikan ujian dinas ini dilakukan setiap tahunnya dan khusus untuk tahun 2022 ini dilakukan lebih awal mengingat banyaknya, agenda kegiatan UPT BKN yang akan digelar pada tahun ini salah satunya ujian kedinasan.
“Sebenarnya pelaksanaan ujian dinas kali ini direncanakan pada tanggal 16 Maret 2022, namun karena berbenturan dengan pelaksanaan rakor maka diundur menjadi tanggal 23 Maret 2022 bertempat di gedung UPT BKN ruang wilayah propinsi Sumbar,” ujar Guspriadi menjelaskan.
Ditambahkan Guspriadi, pelaksanaan ujian dinas seperti tahun sebelumnya yakni memakai sistem CAT yang berbasis komputer dan peserta akan langsung mengetahui berapa nilai yang didapat saat ujian berakhir.
Kepada 41 calon peserta ujian dinas, guspriadi berpesan untuk mempersiapkan diri dalam menghadapi ujian tersebut baik fisik maupun mental, karena lulus atau tidaknya tergantung pada nilai yang didapatkan pungkas nya menutup sosialisasi. (pin)





