JAKARTA, METRO–Tim dari Sumatera, PS Siak akhirnya berhasil merebut tempat di 16 Besar Liga 3 Indonesia. PS Siak dalam partai terakhir Grup V setelah mencukur Perseden Denpasar dengan skor telak 4-0, Selasa 22 Februari 2022.
Atas hasil ini, wakil dari Riau itu berhasil mengumpulkan 6 poin hasil 2 menang dan 1 kalah seperti dikutip dari instagram @liga3indonesia. Keberhasilan ini membuat Siak melaju ke 16 Besar dengan status Runner UP Grup V.
Selain PS Siak, tim lainnya yang sudah lolos terlebih dahulu adalah Karo United dari Grup R . Sementara, tim dari Pulau Andalas yang sudah dipastikan tersisih adalah Jambi United dan PSBL Langsa.
Dalam Babak 32 Besar ini, ada 7 tim asal Sumatera yang bersaing. Masih tersisa partai terakhir bagi wakil lainnya, yaitu PS Palembang, PSDS dan Belitong FC.
Sedangkan, 4 tim yang menaklukan wakil Sumbar di Liga 3 Indonesia mengalami nasib yang berbeda pada babak 32 Besar. Seperti diketahui, wakil dari Sumbar pada babak 64 besar yang terdiri dari PSKB Bukittinggi dan Gasliko Kabupaten Limapuluh Kota. PSKB yang tergabung di Grup H, disingkirkan PS Palembang dan Persak Kebumen.
Sementara, PS Palembang berhasil melaju ke 16 besar setelah jadi Juara Grup T dengan 7 poin. Palembang menaklukan Persipa Pati dengan skor 1-0. Nasib nahas mesti dialami Persak Kebumen yang tersingkir karena hanya menjadi peringkat 3 Grup S dengan 3 poin.
Sementara, Gasliko disingkirkan Putra Deltra Sidoarjo (PDS) dan Persikutim Kutai di Grup D. Dari kedua tim itu, hanya PDS saja yang berhasil melaju ke 16 Besar setelah menjadi Juara Grup R dengan koleksi 7 poin. Persikutim tersisih dari Grup Q karena hanya berhasil mengumpulkan 1 poin dari 3 laga dan terdampar di dasar klasemen. (*/hen)






