METRO PADANG

Kota Padang Persiapkan Diri jadi Tuan Rumah Rakernas Apeksi 2022, Bangkitkan Ekonomi Kerakyatan Akibat Pandemi

0
×

Kota Padang Persiapkan Diri jadi Tuan Rumah Rakernas Apeksi 2022, Bangkitkan Ekonomi Kerakyatan Akibat Pandemi

Sebarkan artikel ini
Hendri Septa Wali Kota Padang,

AIA PACAH, METRO–Sebagai tuan rumah pe­nyelenggaraan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi) ke-15 yang bakal dihelat Agustus mendatang, Pemerintah Kota Padang terus menyiapkan diri untuk menjadikan Kota Padang sebagai tuan rumah yang sukses.

Hal itu disampaikan Wali Kota Padang Hendri Septa sewaktu memimpin rapat persiapan Rakernas Apeksi tersebut di Ruang Abu Bakar Ja’ar Kantor Balai Kota Padang, Kamis (17/2). Rapat itu diikuti Pj Sekda Fitriati, para Asisten dan sejumlah kepala OPD serta Camat se-Kota Padang.

Baca Juga  Guru Tahfizh Ar Risalah Memiliki Sanad Tajwid

Disampaikan Wako, sejatinya banyak hal yang mesti disiapkan Kota Pa­dang untuk menjadi tuan rumah yang sukses pada event berskala nasional tersebut nantinya.

“Alhamdulillah, kita akan terus melakukan persiapan untuk menjadi tuan rumah Rakernas Apeksi yang sukses. Termasuk berkonsolidasi dengan pihak internal dan eksternal, serta berkoordinasi dengan Apeksi Pusat. Begitu juga yang tak kalah penting yakni menyiapkan warga untuk berkontribusi aktif dalam menyambut tetamu yang datang ke Kota Padang nantinya,” ungkap wali kota muda itu bersemangat.

Baca Juga  Wagub Sumbar Serahkan Piagam Proper Hijau Tahun 2021 dari Kementerian LHK ke Semen Padang

“Di samping menjadi penyelenggara Rakernas Apeksi yang baik dan sukses, kita juga berikan pelayanan kepada tamu-tamu untuk mencicipi keunggulan-keunggulan yang ada di Padang nanti,” pungkasnya. (rel)