METRO SUMBAR

Ketersediaan Pangan dan Bahan Pokok, Aman dan Lancar

0
×

Ketersediaan Pangan dan Bahan Pokok, Aman dan Lancar

Sebarkan artikel ini
Ade Nefrita Anas, SP

PDG.PANJANG, METRO–Ketersediaan pangan dan bahan pokok awal ta­hun 2022 di Kota Padangpanjang berjalan aman dan lancar. Hal tersebut disampaikan Kepala Dinas Pangan dan Pertanian (Dispangtan) Ade Nefrita Anas, SP, Jumat (28/1).

 “Pada umumnya ke­tersediaan pangan diper­kirakan aman untuk memenuhi kebutuhan ma­syarakat. Untuk beras, Pa­dangpanjang juga men­dapat pasokan dari daerah hinterland (dae­rah pe­nyangga),” kata Ade.

 Kendati demikian, bahan pokok seperti daging ayam, masih mengalami kenaikan. Menyentuh hingga Rp 35.000 per kilogramnya. Diketahui  harga per kilo sebelumnya berkisar Rp 25.000/kg.

 Ade menyebut, kenaikan harga terjadi hampir di seluruh Sumatera Barat termasuk di Kota Padangpanjang. Hal ini diprediksi oleh kenaikan harga pakan dan pasokannya yang ber­kurang. (rmd)