Wakil Bupati Kepulauan Mentawai, Kortanius Sabeleake didampingi Komandan Kodim (Dandim) 0319/Mentawai yang diwakili Pasi Log Kapten Inf Sunardi menghadiri, kegiatan penilaian Lomba Desa/Kelurahan Berprestasi Tingkat Provinsi Sumbar di Desa Muara Sikabaluan ditunjuk sebagai wakil Mentawai ke tingkat Provinsi.
Wakil Bupati Kepulauan Mentawai Kortanius Sabeleake merasa yakin bahwa Desa Muara Sikabaluan dapat memenuhi penilaian dalam lomba Desa berprestasi tingkat Provinsi Sumbar.
Desa Muara Sikabaluan telah memberikan, contoh nyata dalam mengembangkan segala potensi dan kreativitas warga di desanya di Kepulauan Mentawai, Dengan begitu diharapkan melalui inovasi yang sudah dilahirkan di Muara Sikabaluan dapat memenuhi penilaian dalam lomba desa berprestasi tingkat Provinsi. Sehingga diharapkan menjadi terbaik di Sumbar. Kemudian, sekaligus mewakili Sumbar ke tingkat nasional pada penilaian desa/nagari/lurah berprestasi nasional tahun 2021.
“Kita berharap kepada tim penilai agar memberikan masukan kepada kita untuk kemajuan desa muara sikabuluan ke depan. Karena keberhasilan tidak terlepas dari bantuan dan dukungan elemen masyarakat, sehingga Desa Muara Sikabuluan bisa menjadi yang terbaik. Untuk itu, atas nama pemerintah daerah kita mengapresiasi dan terimakasih,” ungkap Kortanius.
Pasi Log Kodim 0319/Mentawai Kapten Inf Sunardi dengan harapan semoga acara ini memberikan manfaat yang besar bagi Desa Muara Sikabaluan dalam upaya mendorong dan menggalakkan peran aktif masyarakat. Terutama dalam meningkatkan kesejateraan pertumbuhan ekonomi pedesaan.
“Babinsa sebagai garda terdepan satuan teritorial diharapkan dapat berperan aktif mendorong kemajuan pembangunan Desa menjadi Desa mandiri serta dapat terus meningkatkan kualitas pembangunan desa dalam segala bidang agar semakin maju dan sejahtera,” ujar Kortanius.
Dalam kegiatan turut serta, Sekdis DPMD2KB Sumbar, Kadis DPMD2KB Mentawai Nicholaus Sorot Ogok, Kesbangpol Sumbar, Bidang Perekonomian Sumbar, Bidang Kelembagaan Provinsi dan LPM Provinsi. (rul)





