BUKITTINGGI, METRO
Program Pemko Bukittinggi Jumatul Kubra untuk Jumat (12/03), akan kembali dilaksanakan di tiga lokasi. Jumatul Kubra akan diawali dengan shalat subuh berjamaah dan dilanjutkan dengan pengajian bersilabus.
Wali Kota Bukittinggi melalui Kabag Kesra Setdako Eryanson menjelaskan, untuk Jumat kedua bulan Maret ini, program Jumatul Kubra akan kembali dilaksanakan di tiga lokasi. Hal ini dilakukan untuk pemerataan program, serta penerapan protokol kesehatan agar tidak terjadi penumpukan jamaah.
Jumat Al Kubra dilaksanakan di tiga lokasi. Untuk Kecamatan Guguak Panjang dilaksanakan di Masjid Raya Pasa Ateh. Kecamatan Mandiangin Koto Selayan, dilaksanakan di Masjid Muslimin Pintu Kabun dan Kecamatan ABTB di Masjid Jami’ Aua Kuniang,” ungkap Eryanson.
Eryanson menambahkan, untuk Masjid Raya Pasa Ateh, bertindak selaku penceramah Ustadz Dr Aidil Alfin. Masjid Muslimin, penceramah Ustadz Abdullah Mahmud. Sedangkan di Masjid Jam’ Aua Kuniang, penceramah Ustadz H Abdul Latif.
Direncanakana, wali kota dan wakil wali kota akan mengikuti Subuh Berjamaah di Masjid Raya Pasa Ateh. SKPD juga dibagi untuk mengikuti Subuh berjamaah di tiga masjid itu, serta mendengarkan kajian subuh dengan tema fiqih ibadah wudhu.
Selain shalat subuh berjamaah dan kajian subuh, pada progam Jumat Al Kubra, juga dilaksanakan Jumat bersih dengan melakukan taharah Masjid Darussalam Pakan Kurai, yang akan dimuliai pukul 08.00 WIB. Selanjutnya, juga akan dilaksanakan Jumat berkah, dimana untuk minggu ini, SKPD Disdikbud akan menyediakan makanan di lokasi shalat Jumat Jami’ Birugo. (pry)






