AGAM/BUKITTINGGI

Tokoh Masyarakat Berbicara “Visi Misi AWR-IF Sesuai Kebutuhan Agam Saat ini”

0
×

Tokoh Masyarakat Berbicara “Visi Misi AWR-IF Sesuai Kebutuhan Agam Saat ini”

Sebarkan artikel ini
Tokoh Masyarakat Visi Misi AWR IF Sesuai dengan Kebutuhan Agam Saat Ini
Tokoh Masyarakat Berbicara "Visi Misi AWR-IF Sesuai Kebutuhan Agam Saat ini"

AGAM, METRO
Tokoh masyarakat Kabupaten Agam menaruh harapan besar kepada Bupati dan Wakil Bupati Agam, Dr. H. Andri Warman-Irwan Fikri, SH yang baru dilantik sepekan lalu, dalam membangun Kabupaten Agam yang lebih maju.

Salah satu tokoh yang menyampaikan harapannya adalah H. Isman, putra Lubuk Basung Owner Hotel Sakura Syariah, Minggu (7/3).

Selain meningkatkan pembangunan ekonomi untuk kesejahteraan masyarakat, H. Isman juga berharap bupati yang baru dapat membangun sumber daya manusia yang berkualitas dan berkarakter.

Baca Juga  LKKS Agam Salurkan Beras Gratis untuk Lansia

Potensi daerah yang sangat mumpuni, jelasnya, diyakini juga bisa dikelola pemerintah daerah dengan baik apabila didukung penuh oleh segenap lapisan masyarakat.

“Kita memiliki potensi yang luar biasa, apabila kelebihan itu digarap sungguh-sungguh tentunya akan berdampak besar bagi daerah,” ujarnya.

Kabupaten Agam yang saat ini sedang onfire hampir disegala bidang, menurutnya akan menjadi peluang bagi kepemimpinan AWR-IF untuk menjadikannya lebih baik lagi.

“Kami lihat AWR-IF adalah kolaborasi yang pas, konsisten dan berani. Visi misi-nya sangat bersesuaian dengan Kebutuhan Agam saat ini,” terangnya.

Baca Juga  Perantau Matur Saiyo Salurkan Bantuan untuk Korban Bencana

Saat ini, jelas H. Isman, cukup banyak persoalan dan tantangan yang dihadapi di masa mendatang yang tidak hanya membutuhkan jaringan yang kuat, namun juga kreativitas, inovasi, diiringi komitmen dan keberanian yang kuat. (pry)