SAWAHLUNTO/SIJUNJUNG

Satu Hari, Sembilan Orang Terpapar Corona

0
×

Satu Hari, Sembilan Orang Terpapar Corona

Sebarkan artikel ini

SAWAHLUNTO, METRO
Penularan ovid-19 masih memperlihatkan dominasinya, karena setiap hari selalu memperlihatkan penambahan kasus pasien yang positif. Kamis (1/10), tepat pada saat peringatan Hari Kesaktian Pancasila (HKP) di Kota Sawahlunto didapatkan informasi bertambahnya sembilan kasus Covid-19.

Hal ini dibenarkan Satgas Sawahlunto Adriyusman kalau setiap hari kasus terpapar positif Covid-19 terus bertambah. “Benar hari ini telah bertambah sembilan orang yang positif Covid-19, dan akan kita karantina pada hari ini di BDTBT Sungai Durian,” ujar Adriyusman.

Baca Juga  Bahas Petunjuk Teknis dalam Penyelenggaraan, SISSCa 2024 Siap Digelar Lebih Meriah

Menurut Adriyusman, untuk jumlah total keseluruhan mencapai 120 kasus, 78 sembuh, 30 orang dikarantina di BDTBT, 3 isolasi mandiri dirumah, 1 isolasi SPN Padang Basi Kota Padang, 1 isolasi RSUD Sawahlunto, 4 isolasi RS M Djamil Padang, 1 isolasi Semen Padang Hospital (SPH), 1 isolasi RS Ahmad Muctar dan 1 orang meninggal dunia.

Dengan bertambahnya kasus sembilan orang ini, akan dilaksanakan traking terhadap masyarakat yang berkontak langsung kepada si pasien yang positif Covid-19. (cr2)