SOLOK, METRO
Dukungan masyarakat dari sejumlah nagari, seakan mendorong arah politik Epyardi Asda pada pemilihan kepala daerah tahun ini. Atas desakan dan harapan masyarakat Kabupaten Solok itu juga yang memastikan langkah politik Epyardi Asda maju sebagai bakal calon Bupati Solok.
Dalam pertemuan silahturahmi dengan sejumlah tokoh masyarakat dan dihadiri hampir seluruh Wali Nagari se Kabupaten Solok, Sabtu (14/3) kemarin di objek wisata Bukik Cinangkiak, Singkarak, Kabupaten Solok, Epyardi Asda memastikan diri untuk maju bertarung memperebutkan BA 1 H pada pemilihan kepala daerah pada bulan September mendatang.
Diakui Epyardi Asda, dukungan dari masyarakat dalam membangun daerah, mendorong dirinya untuk untuk meujudkan daerah Kabupaten Solok lebih baik dalam bingkai kebersamaan bersama masyarakat nagari.
Selain dihadiri hampir seluruh wali nagari di daerah Kabupaten Solok, pertemuan itu juga tampak dihadiri sejumlah tokoh politik. Yulfadri Nurdin, Bahtul dan Gusrial Abas tampak hadir mendengarkan permintaan masyarakat dari sejumlah nagari agar Epyardi Asda bersedia maju untuk memimpin Kabupaten Solok ke depan.
Dan permintaan masyarakat dari sejumlah nagari itu, Epyardi Asda pun menyatakan sikap politiknya untuk maju sebagai bakal calon Bupati Solok.
“InsyaAllah keinginan masyarakat ini adalah bakti saya untuk tanah kelahiran saya, sudah saatnya membangun Kabupaten Solok ke arah lebih baik kedepannya,” ujar Apyardi Asda.
Dalam pemikirannya, Epyardi Asda menilai daerah Kabupaten Solok perlu mengejar ketertinggalan dari daerah lain. Padahal Solok sangat kaya akan potensi alam dan SDM masyarakatnya.
Epyardi juga merasakan atas sikap politiknya ini, banyak yang menggiring opini negatif terhadap dirinya dengan menyebarkan isu-isu negatif. Namun hal tersebut diakuinya tidak akan menghambat niat tulusnya untuk berbuat bagi kabupaten Solok.
Dari pengalaman Epyardi Asda selama tiga periode duduk di DPR-RI, diakui banyak pihak akan mampu mewujudkan harapan masyarakat. Seperti diungkapkan Yulfadri Nurdin, Epyardi Asda memiliki jaringan ke berbagai tokoh pusat, sehingga akan sangat membantu untuk menggaet bantuan pembangunan bagi kabupaten Solok.
Saat ditanya masyarakat siapa yang akan mendampinginya sebagai bakal calon Wakil Bupati, Epyardi masih enggan menjawab secara gamblang, akan tetapi, dirinya memberikan isyarat bahwa calon wakilnya sudah dikenal masyarakat. (vko)





