METRO PADANG

Kios di Pintu Masuk Blok I, Budi: Kita Tunggu Komisi II Sidak

0
×

Kios di Pintu Masuk Blok I, Budi: Kita Tunggu Komisi II Sidak

Sebarkan artikel ini

SAWAHAN, METRO
Anggota DPRD Kota Padang, Budi Syahrial menanggapi soal pembangunan kios baru di pintu masuk Blok I Pasar Raya Padang yang kini menjadi polemik. Ia berharap Komisi II DPRD Kota Padang segera melakukan sidak dan turun ke lokasi untuk melihat langsung pembangunan kios yang disinyalir ilegal tersebut.

“Mungkin itu ranahnya Komisi II. Tapi sebagai perwakilan dari pedagang kita sangat menyayangkan sekali akses masuk pasar malah dibangun kios baru,” sebut Budi, Kamis (27/2).

Menurutnya, pembangunan yang di luar perencanaan harus dipikirkan masak-masak sebelum dibangun. Apalagi lokasinya dibangun di pintu masuk, sehingga menghambat akses pengunjung dan pedagang untuk keluar masuk.

Seperti yang diberitakan sebelumnya, saat ini secara tiba-tiba ada saja penambahan dua kios baru di Blok I Pasar Raya. Posisinya persis di pintu masuk bagian samping bangunan tersebut.

Awalnya ketua pedagang Blok I, Oyong Sampurna menyebutkan bahwa bangunan itu adalah kerangkeng untuk menyimpan barang dan yang membangun adalah pedagang serta telah mendapat izin dari kepala dinas perdagangan. Namun belakangan ternyata difungsikan sebagai kios.

Kepala Dinas Perdagangan Kota Padang Endrizal saat dikonfirmasi koran ini sebelumnya mengatakan bahwa kios itu memang diizinkan untuk didirikan di sana. Menurutnya sebelum kios itu dibangun, pedagang juga tetap berjualan dan menutup jalan masuk tersebut.

“Tak dibangun pun, pedagang juga tetap berjualan di pintu masuk itu. Makanya dibuat permanen,” kata Endrizal. (tin)