OLAHRAGA

200 Pembalap dari 24 Negara Terlibat TdS

0
×

200 Pembalap dari 24 Negara Terlibat TdS

Sebarkan artikel ini

PESSEL, METRO – Connecting Sumatera, West Sumatera – Jambi, Tour de Singkarak (TdS) 2019 digelar tanggal 2 – 10 November mendatang diprediksi akan diikuti kurang lebih 24 negara, 20 team dengan jumblah pembalap kurang lebih 200 orang, Jumat (18/10).
Menempuh jarak ( total race) kurang lebih 1317,3 Km terbagi menjadi 9 stage, melintasi 16 kabupaten dan kota Sumatera Barat dan Jambi. Pada gelaran TdS Tahun 2019 November mendatang, Sungai Penuh Provinsi Jambi – Painan Pessel Stage 9 dan Stage 10 Painan Pessel – Mandeh akan menyajikan tanjakan, tikungan dan penurunan cukup tajam.
Selain tanjakan, tikungan dan penurunan, 200 orang pembalap dari 24 negara ini akan disuguhi sejuknya kawasan hutan Taman Nasional Kerinci Seblat, Sungai Penuh – Kerinci Provinsi Jambi, serta indahnya panorama wisata Mandeh, di Kabupaten Pesisir Selatan.
Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Pesisir Selatan Hadi Susilo, melalui Kepala Bidang Pariwisata Dispora Pessel Yuhendro Nasti mengatakan, untuk pelaksanaan stage 9 dan 10 Sungai Penuh – Kerinci – Painan Pessel, dan Painan Pessel – Padang, Pemerintah Daerah Pesisir Selatan, Dispora Pessel bersama istansi terkait telah turun kelapangan, guna mengecek persiapan dilapangan. Dan, kini hasil survei di lapangan perlu perbaikan, penambahan sedang dilakukan.
Namun begitu secara kesiapan pelaksanaan Stage 9 -10 TdS di dua daerah kata Hendro siap digelar.
“ Kita, akan terus lakukan koordinasi dengan Team dari Pusat, serta istansi terkait lainya yang ada di Kabupaten Pessel,” tegas Yuhendro, Kabid Pariwisata Dispora Pessel.
Diterangkan nya, pada Ivend Tour de Singkarak (TdS) tahun 2019 November mendatang, diperkirakan akan diikuti kurang lebih 24 Negara, 20 team dengan jumblah pembalap kurang lebih 200 orang.
Dengan nama – nama negara diperkirakan yang melibatkan pembalapnya, yaitu Indonesia, Malaysia, Singapura, Thailand, Vietnam, Netherland, Brunei, Greece, Auatralia, New Zealand, Perancis, Ireland, Iran, China, Filipina, Spanyol, Eritria, German, Rusia, Mongolia, Great Britain, Moldova, Latvia dan Philippines.
Dan, nama – nama team, yaitu Tean sapura, go for gold, 7-11 cliq – air 21 by road bike philippines, team sapura, foolad mobarakeh sephan, omidnia mashad team, nex cnn, pgn cylicing team, hengxlang cycling team, teranggu inc cycling team, thal cycling team, kfc cycling team, st george cycling team, malyasia national team, padang road bike, velofit australia, KGB Jakarta, PCS team, bikelife dong nal dan BRCC Banyuwangi.
“ Khusus stage 9 Sungai Penuh – Painan Pessel star diperkirakan dimulai pukul 10.00 Wib dengan jarak kurang lebih 212,9 Km, dan Stage 10 Painan Pessel- Padang star dimulai pukul 11.00 Wib, dengan jarak 107,7 Km,” ungkap Yuhendro.
Pada stage 9 ada 2 com dan 2 lokasi sprint, akan dijadikan penilaian, yaitu com pertama di Tanjakan Bukit Buai Tapan dan com kedua di tanjakan Bukit Pulai Batang Kapas, sedangkan untuk 2 lokasi sprint, yaitu pertama di daerah Ranah Ampek Hulu Tapan dan kedua di depan Pasar Lenggayang.
Pada stage 10 Painan – Padang ada 2 com dan 2 lokasi sprint, nantinya akan menjadi penilaian, yaitu com pertama di Tanjakan Puncak Paku dan com kedua di daerah sungai pisang, sedangkan untuk 2 lokasi sprint, yaitu pertama di daerah Kapuh – Kapuh, Kecamatan Koto XI Tarusan dan kedua di kota Padang.
“ Kita akan terus matangkan segala persiapan, termasuk dukungan masyarakat untuk bersama – sama menyukseskan ivend TDS stage 9 – 10 di dua kabupaten, Sungai Penuh – Painan, Painan- Padang,” ujar Yuhendro. (rio)