METRO SUMBARSAWAHLUNTO/SIJUNJUNG

Terpapar Kabut Asap, Kualitas Udara di Muaro Sijunjung Kategori Sedang

0
×

Terpapar Kabut Asap, Kualitas Udara di Muaro Sijunjung Kategori Sedang

Sebarkan artikel ini

SIJUNJUNG, METRO – Menyikapi terjadinya pencemaran udara akibat kabut asap yang disebabkan kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) yang telah berdampak di Kabupaten Sijunjung, Dinas Perumahan Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (Perkim-LH) melakukan pengujian kualitas udara oleh UPTD. Laboratorium Lingkungan.
Berdasarkan hasil pengujian dengan menggunakan alat Staplex parameter 10 yang dilakukan di nagari Muaro, Kecamatan Sijunjung, Indeks Standar Pencemaran Udara (ISPU) berada di angka 57 dengan kategori sedang. Pengujian dilakukan selama kurun waktu 24 jam pada Jumat (13/9) dengan kadar PM 63,89.
Kepala Dinas Perkim-LH Kabupaten Sijunjung, Riki Maineldi Neri melalui Kepala UPTD. Laboratorium Lingkungan, Yengki Rika Putra Utama, ST menjelaskan bahwa kualitas udara di Nagari Muaro sebagai pusat Kabupaten pada kondisi Sedang. “Hasil pengujian labor, kualitas udara untuk di Muaro masih pada kondisi sedang di angka ISPU 57,” tuturnya.
Pihaknya menjelaskan ada lima tingkatkan kualitas udara. “Di angka 1-50 sebagai kategori baik, 51-100 sedang, 101-200 tidak sehat, 201-300 sangat tidak sehat dan diatas 300 menandakan berbahaya.
“Meskipun masih dalam kategori sedang, namun sebagai upaya pencegahan penyakit ISPA disarankan agar masyarakat mengurangi aktifitas diluar rumah,” jelasnya.
Selanjutnya, hasil pengujian labor tersebut akan diserahkan kepada pihak Dinas Kesehatan dan diajukan kepada Bupati untuk tindakan lebih lanjut.
“Hasilnya nanti akan dibahas oleh Dinas Kesehatan dan diserahkan kepada Bupati terkait tindakan dan langkah yang akan diambil, dan untuk penanggulangannya, nanti di pihak Dinas kesehatan dan BPBD,” tambahnya. (ndo)