SAWAHLUNTO, METRO -Pemerintah Kota Sawahlunto membuka kesempatan bagi masyarakat yang berminat menjadi bagian dari kerjasama antara Pemko dengan CV.Asiaco Batamindo (CV.AB) perusahaan yang bergerak di bidang penyedia seragam konveksi.
Kepala Dinas Pelayanan Satu Pintu dan Ketenagakerjaan Dwi Dharmawati mengatakan, dalam waktu dekat akan dilakukan tindaklanjut kerjasama dengan perusahaan konveksi ini yaitu penandatanganan MoU kerjasama dengan Kepala Desa dan Lurah se-Kota Sawahlunto.
“Pemerintah Desa/Lurah harus menyediakan beberapa unit mesin jahit dan tenaga kerja, serta biaya selama pelatihan tenaga kerja. Sedangkan CV Asiaco yang akan membuka cabang usaha di kota ini bertanggungjawab dalam menyediakan tenaga pelatih, bahan konveksi, tenaga pengawas mutu serta memasarkan hasil produksi,”katanya.
“Nanti setelah pelatihan selesai, perusahaan akan memasok potongan bahan konveksi yang siap untuk dijahit oleh tenaga kerja di Sawahlunto dengan mesin jahit di domisili masing-masing. Setiap tenaga kerja akan diupah sesuai dengan jumlah seragam yang diselesaikan” kata Dwi Dharmawati lagi.
Dari pertemuan beberapa waktu lalu dengan pimpinan perusahaan, disebutkan upah per 1 pcs seragam sekitar Rp 25 ribu. Dalam pelatihan nanti akan diajarkan teknik menjahit cepat sehingga pekerja bisa menyelesaikan banyak helai baju dalam waktu singkat.
“Saat ini pihak perusahaan sudah siap, tinggal menunggu kesiapan Pemerintah Desa Kelurahan. Tahun ini hampir semua desa kelurahan sudah menganggarkan dana untuk kerjasama ini di anggaran 2019. Mudah-mudahan awal Agustus ini pelatihan konveksi sudah bisa dimulai,” ujar Dwi Dharmawati. (zek)





