METRO SUMBARSAWAHLUNTO/SIJUNJUNG

BNNK Sawahlunto Meriahkan HANI, Pentas Seni Kampanye Anti Narkoba Digelar

0
×

BNNK Sawahlunto Meriahkan HANI, Pentas Seni Kampanye Anti Narkoba Digelar

Sebarkan artikel ini

SAWAHLUNTO, METRO – Memeriahkan Hari Anti Narkoba Internasional (HANI), Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Sawahlunto menggelar pentas seni kampanye anti narkoba di Kawasan Silo, Kota Sawahlunto, Minggu (16/6). Acara yang dimulai dengan senam pagi tersebut menghadirkan penampilan sanggar seni siswa lokal dan grub marawis dari Rumah Tahanan (Rutan) Negara kelas II B Kota Sawahlunto.
Selain itu, agenda tersebut juga dimeriahkan dengan pembagian doorprize pada tamu yang hadir serta wisata kuliner. Kepala BNNK Sawahlunto, Guspriadi mengatakan dalam rangka memeriahkan HANI pihaknya bekerja sama dengan Dinas Pendidikan, melibatkan siswa dengan mengangkat tema “Milenial sehat tanpa Narkoba menuju Indonesia Sehat”
Selain itu, lanjutnya, BNNK juga bekerja sama dengan Rutan Sawahlunto dengan menampilkan grub seni Marawis serta penampilan berbagai karya seni asli warga binaan rutan sendiri. “Kita juga sengaja bekerja sama dengan rutan, karena seperti yang kita tahu, rutan dan lapas juga tengah menjadi sorotan nasional dalam peredaran narkoba. Jadi kita berharap dengan banyaknya kegiatan positif tidak adalagi hal tersebut ada di Indonesia, terutama Sawahlunto,” ungkapnya.
Wali Kota Sawahlunto, Deri Asta bersama Wawako, Zohirin Sayuty mengapresiasi kegiatan yang telah dilakukan BNNK tersebut. Karena menurutnya, hal tersebut sangat berpengaruh dalam pemberantasan narkoba di Sawahlunto.
“Berdasarkan info, Indonesia sekarang tengah darurat narkoba, acara ini sangat penting sekali dalam menanamkan anti narkoba sejak dini pada generasi kedepan,” tukas Deri.
Ia menambahkan, pencegahan tentu lebih penting dalam membasmi narkoba di tengah lingkungan masyarakat.
“Karena kalau sudah masuk di ranah hitam tersebut akan susah untuk keluarnya. Kita harap dengan acara ini dapat memberikan pengaruh besar pada generasi milenial untuk tidak mencoba barang haram itu,” pungkasnya. (zek)