OLAHRAGA

Red Bull Kembali Kehilangan Figur Senior, Courtenay ResmiGabung McLaren

0
×

Red Bull Kembali Kehilangan Figur Senior, Courtenay ResmiGabung McLaren

Sebarkan artikel ini
1 9
FORMULA 1— Tim Red Bull.

RED BULL Racing kembali kehilangan salah satu figur penting dalam struktur timnya. Mantan Head of Race Strategy, Will Courtenay, kini resmi menjalani peran barunya sebagai Sporting Director McLaren, le­bih cepat dari jadwal awal yang direncanakan.

Kepindahan Courtenay sebenarnya sudah diumumkan sejak 2024. Saat itu, dia dijadwalkan untuk meninggalkan Red Bull pada pertengahan musim 2026 setelah kontrak­nya habis.

Namun, belakangan kedua tim sepakat untuk mempercepat proses transisi tersebut.

“Saya senang memulai posisi baru sebagai Sporting Director di McLaren Racing,” ujar Courtenay dikutip dari Planet F1. “Setelah 22 tahun di Red Bull Racing, 15 tahun di antaranya sebagai Head of Race Strategy, saya sangat antusias menghadapi tantangan baru bersama McLaren,’’ timpalnya.

Baca Juga  Duel Sengit 19 Putaran, Veda Pratama Menang Dramatis pada Rookies Cup 2025 Sachsenring

Courtenay menjabat sebagai kepala strategi balap Red Bull sejak 2010 dan berperan besar dalam periode paling sukses tim tersebut. Sejak debut F1 pada 2005, tim yang bermarkas di Milton Keynes, Inggris itu telah mengoleksi enam gelar juara dunia konstruktor dan delapan gelar juara dunia pembalap.

Kepindahan Courtenay se­kaligus melanjutkan tren eksodus figur senior Red Bull dalam dua musim terakhir.

Sebelumnya, ada beberapa nama seperti Jonathan Wheatley yang hengkang ke Sauber/Audi dan Adrian Newey yang memutuskan bergabung Aston Martin.

Baca Juga  Jay Idzes Tampil Solid saat Kalahkan Fiorentina, Antarkan Venezia Menjauh dari Zona Degradasi

Meski begitu, Courtenay bukan sosok pertama yang menyeberang dari Milton Keynes ke Woking (markas Mc­Laren) dalam beberapa tahun terakhir. Sebelumnya, Chief Designer Rob Marshall juga meninggalkan Red Bull untuk bergabung dengan McLaren pada 2024. (jpg)