PAYAKUMBUH/50 KOTA

Rayakan HUT Kota, Pemko Gelar Tabligh Akbar

0
×

Rayakan HUT Kota, Pemko Gelar Tabligh Akbar

Sebarkan artikel ini
Kabag Kesra Kota Payakumbuh Efrizal Amarullah,

PAYAKUMBUH, METRO  –Pemko Payakumbuh akan menggelar tabligh akbar, muhasabah, dan zikir bersama dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-55 Kota Payakumbuh. Kegiatan ini diharapkan menjadi ruang refleksi bersama agar pembangunan yang terus berjalan diiringi dengan penguatan nilai religius, terutama di tengah bencana yang melanda sejumlah wilayah di Su­matera Barat.

Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kabag Kesra) Setdako Pa­yakumbuh, Efrizal, me­ngatakan bahwa hari jadi Payakumbuh tidak hanya dimaknai sebagai pe­rayaan, tetapi juga sebagai ajakan untuk melakukan introspeksi atas perjalanan pemba­ngunan daerah.

“Tabligh akbar, muhasabah, dan zikir bersama ini merupakan ben­tuk ra­sa syukur se­ka­ligus refleksi. Pemba­ngunan harus berjalan seiring dengan pemba­ngunan mental dan spi­ritual masyarakat, a­pa­lagi Sumatera Barat saat ini sedang diuji dengan berbagai bencana,” kata Efrizal di Payakumbuh, akhir pekan kemarin.

Menurut dia, nilai-nilai keagamaan memi­liki peran penting dalam memperkuat solidaritas sosial dan ketangguhan ma­sya­rakat, terutama saat meng­hadapi situasi sulit seperti bencana alam. Tabligh akbar ter­sebut akan menghadirkan Ustaz As­yam Ha­fizh, Lc, mubaligh asal Bukittinggi. “Kegiatan ini juga menjadi ajakan kepada masyarakat untuk men­doakan sauda­ra-saudara kita yang terdampak bencana, se­kaligus memper­kuat ke­pedulian dan semangat saling membantu,” ujar Efrizal.

Rencananya, tabligh akbar akan digelar di GOR M Yamin, Kubu Gadang, pada Rabu (17/12) pukul 13.00 WIB, setelah rapat paripurna DP­RD Kota Pa­ya­kum­buh dalam rangka peringatan HUT Kota Payakumbuh ke-55. Efrizal menambahkan, usia 55 tahun merupakan fase kedewasaan bagi Kota Payakumbuh.

Karena itu, pemba­ngunan ke depan diharapkan tidak hanya berorientasi pada pertumbuhan fisik dan eko­nomi, tetapi juga pada penguatan karakter, ni­lai kemanusiaan, d­an religiusitas ma­sya­rakat. “Dengan fondasi spiritual yang kuat, kita berharap Payakumbuh dapat terus berkembang sebagai kota yang maju, tangguh, dan berempati, terutama dalam menghadapi berbagai tantangan di masa mendatang,” pung­kasnya. (uus)