METRO PESISIR

Prajurit Yonmarhanlan II Padang Bersama BPBD, Evakuasi 30 Orang Warga Terjebak Banjir di Kecamatan Nan Sabaris

0
×

Prajurit Yonmarhanlan II Padang Bersama BPBD, Evakuasi 30 Orang Warga Terjebak Banjir di Kecamatan Nan Sabaris

Sebarkan artikel ini
EVAKUASI—Terlihat prajurit Yonmarhanlan II sedang berjibaku evakuasi wargha yang terjebak banjir dengan perahu karet.

PDG.PARIAMAN, METROPrajurit Batalyon Mari­nir Pertahanan Pangkalan (Yomarhanlan) II  Padang berasama Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Padangpariaman, kemarin,  me­ngevakuasi warga Gunuang Basi,  Pauh Kambar yang terjebak banjir di Kecamatan Nan Sabaris.

Evakuasi dilakukan untuk memindahkan warga ke lokasi pengungsian yang lebih aman. Operasi kemanusiaan ini dipimpin langsung oleh Kapten Ma­rinir Yudi dengan menurunkan satu unit perahu karet dan 15 personel marinir.

Dengan sigap dan pe­nuh kehati-hatian, tim ga­bungan berhasil menge­vakuasi sekitar 30 warga, terdiri dari anak-anak, lansia, dan perempuan, untuk mendapatkan perlin­du­ngan dan penanganan yang le­bih layak.

Masyarakat setempat menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasih atas kehadiran dan bantuan cepat dari Marinir di tengah kondisi bencana yang melanda wilayah Padangpa­riaman. “Kami sangat terbantu dengan kehadiran Marinir dan BPBD. Terima kasih atas bantuan dan kepedulian ini,” ungkap Ajo Durus salah seorang warga yang berhasil dievakuasi.

“Aksi kemanusiaan ini menjadi wujud nyata sinergi TNI dan pemerintah daerah dalam memberikan perlindungan dan keselamatan bagi masyarakat terdampak bencana di Pa­dangpariaman,” tambah Ajo. (efa)