PADANG, METRO–Menjadikan keselamatan di jalan raya sebagai prioritas utama, PT Hayati Pratama Mandiri selaku Main Dealer sepeda motor Honda untuk wilayah Sumatera Barat kembali menggelar kampanye edukasi keselamatan berkendara bertajuk #Cari_Aman.
Melalui tim Safety Riding, kampanye ini menekankan pentingnya kesadaran, fokus, dan persiapan matang sebelum berkendara agar tercipta pengalaman berkendara yang aman dan menyenangkan bagi masyarakat.
Instruktur Safety Riding Honda Hayati, Benarivo De Frize, mengatakan bahwa kunci utama untuk menekan risiko kecelakaan fatal adalah fokus dan kesiapan pengendara.
“Filosofi #Cari_Aman bukan sekadar mematuhi aturan lalu lintas, tetapi juga tentang menjadi pengendara yang proaktif, mempersiapkan diri dengan baik, dan selalu menjaga fokus di jalan,” ujar Benarivo.
Ia menambahkan, tingkat fatalitas kecelakaan dapat ditekan secara signifikan jika pengendara memiliki kesadaran dan disiplin dalam menjaga fokus berkendara.
Sebagai bagian dari upaya edukasi berkelanjutan, Honda Hayati memperkenalkan panduan “Jurus #Cari_Aman”, yang berisi langkah-langkah praktis untuk keselamatan sebelum dan selama berkendara.
Sebelum berkendara, pengendara diimbau untuk, Istirahat cukup, agar tubuh dalam kondisi prima dan refleks tetap baik. Melakukan pemanasan ringan, guna melemaskan otot dan mengurangi risiko kram saat berkendara. Menggunakan perlengkapan keselamatan standar, seperti helm berlabel SNI, jaket, sarung tangan, celana panjang, dan sepatu.
Sementara itu, saat berkendara, pengendara diingatkan untuk, Mematuhi aturan lalu lintas, termasuk rambu, marka jalan, dan batas kecepatan. Beristirahat setiap dua jam saat menempuh perjalanan jauh untuk menjaga konsentrasi. Mengendalikan emosi dan fokus penuh, dengan menghindari penggunaan ponsel atau hal lain yang dapat mengganggu konsentrasi.
“Melalui kampanye ini, kami berharap budaya berkendara yang aman dan bertanggung jawab dapat tumbuh lebih kuat di tengah masyarakat Sumatera Barat,” tutup Benarivo.
Kampanye #Cari_Aman telah menjadi bagian dari komitmen Honda Hayati dalam mendukung keselamatan berkendara, terutama di kalangan generasi muda yang menjadi pengguna sepeda motor terbesar saat ini. (rom)





