PARIAMAN, METRO–Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) Peningkatan Kapasitas Bina Keluarga Balita (BKB) Angkatan 1 dan II, Rabu dan Kamis (17-18/9) di Aula Serbaguna Sambalado Kota Pariaman.
Kepala DP3AP2KB Sumbar, dr Herlin Sridiani, M Kes mengatakan, Program BKB hadir sebagai upaya meningkatkan pengetahuan dan keterampilan orang tua dalam mengasuh, membina, dan mendidik anak usia dini secara tepat.
Di sinilah peran Guru PAUD menjadi sangat penting. Guru PAUD bukan hanya pendidik di dalam kelas, tetapi juga sebagai penggerak dan pendamping keluarga dalam proses pengasuhan anak.
“Melalui kegiatan BKB, kita ingin mendorong terciptanya sinergi yang kuat antara satuan PAUD dan keluarga sebagai lingkungan utama anak tumbuh dan berkembang,” terang dr Herlin.
Melalui bimtek ini, dr Herlin berharap, para Guru PAUD dapat memahami lebih dalam mengenai konsep dan implementasi Program BKB.
Selain itu, juga mampu menjadi mitra aktif bagi kader BKB dalam menyampaikan materi pengasuhan berbasis perkembangan anak.
“Tentu saja, dapat mengaplikasikan pengetahuan ini dalam mendukung para orang tua menciptakan lingkungan yang ramah anak, sehat, dan penuh kasih saying,” harapnya.
Kabid PPKB yang juga sebagai Ketua Panitia Bimtek, Zulkarnaini ST, MM mengatakan, tujuan dilaksanakannya bimtek ini, meningkatkan pemahaman Guru PAUD tentang Program BKB. Selain itu juga mengembangkan kapasitas Guru PAUD sebagai mitra strategis BKB.
‘’Tujuan berikutnya, mendorong kolaborasi antara Lembaga PAUD dan Kelompok BKB, meningkatkan kemampuan Guru PAUD memberikan edukasi pengasuhan kepada orang tua, memperkuat peran Guru PAUD dalam pemantauan tumbuh kembang anak. Terakhir, menanamkan prinsip pengasuhan berbasis hak anak,” terangnya.
Peserta bimtek berjumlah sebanyak 75 orang. Terdiri dari Guru PAUD yang ada di Kota Pariaman dan Kabupaten Padang Pariaman. Bimtek menghadirkan narasumber, dr. Herlin Sridiani, M.Kes dengan materi Arah dan Kebijakan Provinsi dalam Pembangunan Keluarga Provinsi Sumbar, Muhammad Yasin, STP (Anggota DPRD Provinsi Sumbar) dengan materi Peran Pemerintah Untuk Anak dan Keluarga.
Pemateri lainnya, I Gusti Made Afrimadoni, Sp.A (Dokter Spesialis Anak RSUD Serambi Madinah) dengan materi Cegah Stunting Pada 1000 HPK dan Purwanti Endah Rahayu, M.Psi, Psikolog (Psikolog) dengan materi Komunikasi dan Stimulasi Tumbuh Kembang Anak dan Anak Berkebutuhan Khusus.(fan)






