PAYAKUMBUH/50 KOTA

Pendidikan Negeri Sembilan Kunjungi Sekolah Digital SMPN 4

0
×

Pendidikan Negeri Sembilan Kunjungi Sekolah Digital SMPN 4

Sebarkan artikel ini
KUNJUNGI SEKOLAH DIGITAL— Rombongan Pendidikan Negeri Sembilan Malaysia saat mengunjungi sekolah Digital SMP N 4 Payakumbuh.

PAYAKUMBUH, METRO —Keduakalinya dalam dalam dua tahun terakhir, SMP N 4 Payakumbuh di­kunjungi Rombongan Jabatan  Pendidikan Negeri Sembilan Negara Malaysia, rombongan yang di­pimpin Puan Rozanah Binti Jas, Penolong Pengarah Unit Sains Sosial Sektor Pembelajaran Jabatan Pendidikan Negeri Sembilan Malaysia itu disambut Kepala Dinas Pendidikan Kota Payakumbuh didam­pingi Plh. Kepala SMP N 4 Payakumbuh, Nur Mailis dan jajaran guru, Kamis (5/9).

Kepada wartawan, Puan Rozanah Binti Jas menyebutkan bahwa kedatangan rombongan yang ia pimpin selain belajar Seni, Budaya juga terkait pedagogik (ke­mam­puan dan keteram­pilan seorang guru dalam mengelola proses pembelajaran peserta didik) di SMP N 4 Payakumbuh, termasuk mengetahui pencapaian dari sekolah yang juga dikenal dengan nama SMP Standar. “Bila kita melihat di ruangan Google, di Sumbar, terutama SMP N 4 Payakumbuh ni cemerlang dari segi akademik dan kurikulum, kami dari Malaysia ingin berbagi bersama-sama cara untuk pedagogik guru, apakah pencapaian sekolah untuk nantinya kita terapkan di Malaysia,” ucapnya.

Puan Rozana juga menambahkan, dari kunju­ngan yang dilakukan bersama belasan anggota rombongan, ia banyak memetik berbagai hal po­sitif. “Banyak hal yang kita petik, sangat sangat ba­nyak, saya lihat bagaimana pe­ngurusan dari pihak Dinas Pendidikan bersama guru di sekolah dalam melaksanakan berbagai program untuk pencapaian murid dari segi akademik,  banyak pencapaian di sekolah ini yang kita boleh untuk bawa ke Malaysia,”tambahnya.

Ia juga mengapresiasi SMP N 4 Payakumbuh yang dinobatkan sebagai kandidat sekolah rujukan Google.

Plt. Kepala SMP N 4 Payakumbuh, Sri Wahyu­ningsih melalui Plh. Nur Mailis mengapresiasi de­ngan kedatangan rombo­ngan dari Malaysia kese­kolahnya.  “Selain melihat lebih dekat terkait prestasi dan proses belajar mengajar disekolah ini, rombongan dari Malaysia juga melihat sejarah, budaya Payakumbuh serta terkait sekolah digital,” ucapnya.

Miss Nur Mailis yang juga merupakan guru Bahasa Inggris tersebut me­nyebutkan bahwa kunjungan tersebut merupakan kunjungan keduakalinya dalam beberapa tahun terakhirm “Ini merupakan kunjungan kedua rombo­ngan dari Malaysia ke SMP N 4 Payakumbuh, beberapa tahun lalu juga ada kunjungan dari Malaysia,” tutupnya.

Sementara kepala Dinas Pendidikan Kota Payakumbuh, Dasril mengatakan bahwa kunjungan dari Jabatan Pendidikan Negeri Sembilan Malaysia itu merupakan bentuk kerjasama salam peningkatan pembelajaran seja­rah, budaya dan penggunaan teknologi dalam pembelajaran. “Kunju­ngan dari Pejabat Pendidikan Daerah Negeri Sembilan Malaysia ini bentuk kerjasama dalam pe­ning­katan pembelajaran dari berbagai hal, termasuk penggunaan teknologi. Ini merupakan kerjasama Internasional dengan seko­lah rujukan Google (SMP N 4 Payakum­buh),”ucap­nya.

Dasril juga menambahkan, Pejabat Pendidikan Malaysia mengetahui SMP N 4 Payakumbuh sebagai sekolah rujukan Google setelah melakukan pencaharian (searching).  “ Mereka (Malaysia) mengetahui SMPN 4 Pa­yakumbuh setelah sear­ching di Google, mereka tertarik untuk mengetahui penerapan sekolah digital dan penerapan Google dalam pembelajaran,” tutup Dasril. (uus)