AGAM, METRO–Dharma Wanita Persatuan (DWP) Unit Sekretariat Daerah Kabupaten Agam terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung kemajuan produk-produk lokal. Dalam pertemuan bulanan yang digelar di Ruang Rapat Bupati Agam, Lubuk Basung, Kamis (31/7), DWP mengangkat tema “Dukung Produk Lokal” sebagai bentuk nyata kepedulian terhadap pelaku UMKM daerah.
Pertemuan yang dihadiri para anggota DWP ini bertujuan untuk meningkatkan peran aktif perempuan, khususnya anggota DWP, dalam menyosialisasikan dan mempromosikan produk-produk lokal yang berkualitas serta memiliki daya saing tinggi di pasar.
Untuk memperkuat pemahaman dan inspirasi, DWP menghadirkan Mira, seorang pelaku usaha lokal sukses yang telah lama berkecimpung dalam dunia usaha berbasis produk daerah.
Dalam pemaparannya, Mira memperkenalkan beragam produk unggulannya seperti minyak butbut, sabun pembersih wajah alami, serta produk kebutuhan sehari-hari lainnya yang seluruhnya diproduksi secara lokal dengan standar halal, aman, dan ramah lingkungan.
“Produk-produk ini adalah hasil karya anak nagari yang layak dibanggakan. Sudah tersertifikasi halal dan sangat aman digunakan. Mari kita mulai mencintai produk kita sendiri,” ujar Mira dalam sesi dialog interaktif bersama peserta.
Tak hanya mendengarkan materi, peserta juga diberi kesempatan untuk mencoba dan membeli langsung produk-produk yang dipamerkan. Nuansa dukungan terhadap UMKM lokal terasa kuat dalam suasana acara tersebut.
Ketua DWP Unit Sekretariat Daerah, Susi Rahman, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi tinggi atas partisipasi seluruh anggota dan kehadiran narasumber yang inspiratif.
“DWP sebagai organisasi perempuan dengan jaringan yang luas memiliki potensi besar untuk menjadi penggerak utama dalam mendukung produk lokal. Ini adalah bagian dari kontribusi kita dalam penguatan ekonomi masyarakat,” tegasnya.
Ia juga mengajak seluruh anggota DWP untuk menjadi agen perubahan, dimulai dari lingkungan terdekat, yaitu keluarga. Dengan membiasakan penggunaan produk lokal dalam kehidupan sehari-hari, kata Susi, maka gerakan cinta produk lokal akan semakin kuat dan menyebar luas.
Pertemuan ini ditutup dengan sesi ramah tamah yang berlangsung hangat dan penuh kekeluargaan, mempererat tali silaturahmi antaranggota DWP. (pry)






