METRO SUMBAR

Ketua Garnita Malahayati NasDem Rayakan HUT ke-14, Bagikan Nasi Gratis, Paket Sembako dan Uang Tunai untuk Anak Panti 

0
×

Ketua Garnita Malahayati NasDem Rayakan HUT ke-14, Bagikan Nasi Gratis, Paket Sembako dan Uang Tunai untuk Anak Panti 

Sebarkan artikel ini
BAGIKAN NASI KOTAK— Ketua Garnita Malahayati Sumbar, Hj. Lisda Hendrajoni membagikan nasi kotak kepada penumpang angkot di Depan Kantor DPW Partai Nasdem Provinsi Sumatera Barat, saat merayakan HUT Nasdem ke-14.

PADANG, METRO–Garnita Malahayati NasDem rayakan HUT ke-14, de­ngan berbagi 1000 nasi gratis. Selain itu  doa bersama di kantor DPW Nasdem Sumbar  dan kunjungi Panti Asuhan PGAI. Dalam kunjungan ke Panti Asuhan Yatim PGAI Padang Garnita membawa bantuan berupa paket sembako dan uang tunai untuk anak panti. Dalam kesempatan itu Lisda Hendrajoni juga memberikan Beasiswa Program Indonesia Pintar (PIP).

Turut hadir dalam acara ini adalah Wakil Ketua DPRD Sumbar, Nanda Satria, yang turut mendukung inisiatif positif dari Garnita Malahayati, Anggota DPRD, Emdarmi, mantan Anggota DPRD Kota Padang, Melinda Rose dan lainnya.

Ketua Garnita Sumbar, Hj. Lisda Hendrajoni, mengaku bahwa dalam rangka mera­yakan HUT ke-14 Garnita,  Malahayati NasDem mengunjungi Panti Asuhan. “Alhamdulillah,  kami berbagi kebahagiaan dengan anak-anak panti. Semoga ananda semua menjadi anak soleh dan sukses dunia akhirat,” kata Hj. Lisda Hendrajoni, dalam kunjungannya bersama Sekretaris Garnita Sumbar, Ka’bati dan sejumlah perwakilan  anggota Garnita Sumbar dari kabupaten/kota di Sumbar.

Lisda berharap Garnita Malahayati dapat semakin berjaya dan maju, tidak ha­nya untuk kepentingan partai, tetapi juga untuk masyarakat Sumatera Barat secara ke­seluruhan.”Mari kita bulatkan tekad untuk membesarkan Garnita agar terus dikenal dan memberikan kontribusi positif bagi masyarakat Sumbar secara khusus dan Indonesia secara luas,” sebut Lisda Hendrajoni.

Disebutkannya, ke depan Garnita bersama NasDem Sumbar akan membirukan Sumbar dan melahirkan pe­mimpin di masa akan datang. Ia menambahkan bahwa Garnita yang telah hadir di 19 kota/ kabupaten di Sumbar ber­tekad menjadikan NasDem sebagai partai besar penjaga bangsa. ”Kita harus ber­kem­bang dan maju di Sumatera Barat, terus bertumbuh dapat memberikan manfaat kepada masyarakat,” kata Lisda Hendrajoni membarikan sema­ngat.

Wakil Ketua DPRD Sumbar, Nanda Satria, mengucapkan selamat ulang tahun Garnita Malahayati NasDem yang ke 14 tahun, Garnita sa­ngat luar biasa sekali Disebutkan Nanda Satria, anggota DPR RI dari Sumatera Barat ada 3 kursi dan 2 kursi dari perempuan. Untuk DPRD Sumbar satu satunya Partai di  DPRD Provinsi Sumatera Ba­rat yang ketua Fraksinya dari perempuan yaitu Anggota DPRD, Emdarmi berasal dari Nasdem.  “Nasdem  adalah Partai yang luar biasa dan tangguh, semoga semakin maju dan semakin jaya, semakin membangun perdaban dan memajukan Sumatera Barat,” tuturnya.

Sementara itu Ketua Panti Asuhan PGAI, H. Johardi, didampingi Direktur Panti Asuhan Yatim PGAI, Akhri Meinhardi dan pengurus panti lainnya mengaku sangat ba­ha­gia.”Pertama kali seorang Anggota DPR RI berkunjung sejak panti itu berdiri pada 9 Agustus 1930. Kami doakan Garnita sukses, dan semoga NasDem jadi partai idola di Indonesia,” ucapnya.

Ia juga menyebutkan beberapa alumni panti asuhan yang kini sukses menjadi polisi dan pengusaha, termasuk Jenderal Syamsu Djalal. Sementara, berbagi nasi gratis juga disambut antusias warga di tengah sulitnya ekonomi. ”Nasi kotak ini sangat berarti buat kami. Semoga Garnita bersama NasDem terus jaya dan ingat dengan kami ma­syarakat kecil,” kata Suryati yang menerima nasi kotak gratis dari Garnita. (ped)