SIJUNJUNG, METRO–Warga Nagari Muaro, Kabupaten Sijunjung berhasil menggagalkan aksi pencurian kotak amal di Masjid Istiqomah Muaro dan berhasil mengamankan dua pria asal Kota Padang sebagai pelakunya pada Minggu (20/7) sekitar pukul 01.00 WIB.
Kecurigaan bermula saat satu unit mobil Toyoya Kijang warna hitam dengan pelat nomor BA 1911 S berhenti di depan masjid. Sejumlah pemuda yang ada di sekitar masjid mulai curiga dengan gelagat pelaku yang masuk ke dalam masjid dan tak kunjung keluar.
Melihat gelegat yang seperti itu, warga kemudian berkumpul lalu menggerebeknya. Alhasil, warga memergoki kedua pelaku yang masing-masing bernama Miko Putra (22) warga Jalan Pirus, Kelurahan Pegambiran, Padang dan Alfian Hasan (32) warga Jalan Berlian, Kelurahan Pegambiran, Padang saat mencongkel kotak amal.
Saat itu juga, warga langsung menangkap kedua pelaku lalu menggebukinya lantaran geram dengan aksi pencurian di rumah ibadah tersebut. Setelah itu, pelaku berikut dengan barang bukti diserahkan warga ke Polisi.
Kasat Reskrim Polres Sijunjung, AKP Andri mengatakan, pelaku berjumlah dua orang dan berhasil diamankan oleh masyarakat setempat. Kedua pelaku juga sempat dipukuli oleh massa.
“Pemuda yang berada di sekitar masjid curiga karena dua orang pelaku tak kunjung keluar dari masjid setelah beberapa waktu. Kemudian melakukan pengintaian dan melihat pelaku sedang membongkar kotak amal yang ada di dalam masjid,” tuturnya.
Sontak saja, kejadian itu membuat buncah masyarakat sekitar hingga pelaku diamankan. Kedua pelaku sempat menjadi pelampiasan amarah massa, hingga akhirnya polisi datang ke lokasi dan mengamankan para pelaku.
“Anggota yang mendapat informasi langsung turun ke lokasi dan mengamankan dua pelaku beserta barang bukti ke Mapolres Sijunjung,” terangnya.
Pihaknya mengimbau agar masyarakat selau meningkatkan kewaspadaan terhadap aksi kriminalitas dan saling menjaga situasi Kamtibmas kondusif.
“Para pelaku beserta barang bukti telah diamankan di Mapolres untuk proses hukum lebih lanjut,” tambahnya. (ndo)






